Baca Juga: Jay Idzes Dipantau Lagi Klub Serie A, Bek Timnas Indonesia Jadi Rebutan Jelang Bursa Transfer
Kekuatan finansial Bhayangkara FC memang cukup mumpuni untuk mendatangkan pemain berkelas.
Sebagai contohnya, mereka juga sempat mendatangkan gelandang kelas dunia mantan pemain Inter Milan dan Timnas Belgia, Radja Nainggolan pada paruh kedua musim 2023/2024.
“Kalau ada yang mau dan nilainya cocok, ya kami sangat senang. Apalagi Pak Zainudin Amali (Komisaris PT Mitra Muda Inti Berlian) juga suka manas-manasin pemain timnas,” katanya sambil tertawa.
“Kami sudah bicara dengan agen Saddil, dan beberapa agen pemain lainnya juga sudah kami ajak berdiskusi. Nanti setelah Liga 1 selesai, akan kami umumkan,” lanjutnya.