Sebagai pedang terkutuk, Shodai Kitetsu dikenal karena kekuatannya yang menghancurkan dan kemampuan untuk diperkuat menjadi pedang hitam.
Gryphon
Pedang milik Shanks yang memiliki bentuk sederhana namun sangat kuat. Gryphon sering digunakan untuk serangan dahsyat yang diperkuat dengan Haki.
Salah satu serangan andalannya, Kamusari, mampu menghancurkan musuh dalam sekali tebas.
Murakumogiri
Pedang berbentuk tombak milik Shirohige ini adalah salah satu dari 12 pedang Supreme Grade.
Dengan daya tahan yang luar biasa, Murakumogiri digunakan Shirogige untuk memperkuat serangan Gura Gura no Mi miliknya untuk menghasilkan serangan dahsyat yang mematikan.
Oto dan Kogarashi
Dua pedang milik Shiki ini memiliki kemampuan memotong elemen seperti air. Meskipun tak banyak ditunjukan, pedang ini adalah alasan mengapa Shiki pernah menjadi salah satu bajak laut terkuat di era sebelumnya.
Ame no Habakiri
Pedang milik Kozuki Oden ini merupakan salah satu pedang Great Grade. Pedang ini dikenal karena kemampuannya "memotong langit" dan digunakan Oden untuk melawan Kaido dan membantu Roger menjadi Raja Bajak Laut.
Dunia One Piece dipenuhi dengan pedang-pedang luar biasa, masing-masing dengan sejarah, kemampuan, dan penggunanya yang ikonis.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.