POSKOTA.CO.ID - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 berlangsung secara serentak di 37 provinsi dan 508 kabupaten/kota pada Rabu, 27 November 2024.
Masyarakat yang sudah terdaftar sebagai pemilih, dapat menggunakan hak pilih untuk mencoblos pasangan calon (paslon) pemimpin daerah.
Sesuai Peraturan KPU Nomor 2 Tahun 2024, Pilkada adalah tahapan memilih Gubernur-Wakil Gubernur, Bupati-Wakil Bupati, dan Wali Kota-Wakil Wali Kota.
Namun, pertanyaannya, apakah Pilkada 2024 termasuk hari libur nasional atau tidak? Cek fakta selengkapnya berikut ini.
Pilkada 2024 yang jatuh pada 27 November 2024 telah resmi ditetapkan pemerintah sebagai hari libur nasional.
Ketentuan itu berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 33 Tahun 2024 tentang Hari Pemungutan Suara.
Adapun Keppres tersebut telah ditandatangani Presiden Prabowo Subianto pada Kamis, 21 November 2024.
Hari libur nasional saat Pilkada 2024 adalah satu-satunya tanggal merah pada November 2024. Selain Pilkada, tidak ada hari libur nasional.
Sementara itu, sisa hari libur nasional dan cuti bersama sepanjang 2024 jatuh pada Desember, tepatnya saat perayaan Hari Raya Natal.
Hari libur nasional dan cuti bersama pada perayaan Hari Raya Natal jatuh pada 25-26 Desember 2024.
Hari Libur Nasional 2024
- 1 Januari 2024: Tahun Baru 2024 Masehi
- 8 Februari 2024: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- 10 Februari 2024: Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
- 14 Februari 2024: Hari Pemilihan Umum (Pemilu) 2024
- 11 Maret 2024: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
- 29 Maret 2024: Wafat Isa Al Masih
- 31 Maret 2024: Hari Paskah
- 10 April 2024: Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah
- 11 April 2024: Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah
- 1 Mei 2024: Hari Buruh Internasional
- 9 Mei 2024: Kenaikan Isa Al Masih
- 23 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568 BE
- 1 Juni 2024: Hari Lahir Pancasila
- 17 Juni 2024: Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah
- 7 Juli 2024: Tahun Baru Islam 1446 Hijriah
- 17 Agustus 2024: Hari Kemerdekaan Republik Indonesia
- 16 September 2024: Maulid Nabi Muhammad SAW
- 25 Desember 2024: Hari Raya Natal
Cuti Bersama 2024
- 9 Februari 2024: Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
- 12 Maret 2024: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
- 8 April 2024: Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah
- 9 April 2024: Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah
- 12 April 2024: Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah
- 15 April 2024: Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah
- 10 Mei 2024: Kenaikan Isa Al Masih
- 24 Mei 2024: Hari Raya Waisak
- 18 Juni 2024: Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah
- 26 Desember 2024: Hari Raya Natal
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.