JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Liverpool berhasil unggul atas Arsenal pada laga uji coba dengan skor 2-1.
Pertandingan tersebut mempertemukan dua tim teratas di Premier League. Pertandingan berlangsung di Lincoln Financial Field, Philadelphia, pada Kamis 1 Agustus 2024.
Gol pertama dari The Reds dibuka oleh Mohamed Salah melalui skema serangan dari pertahanan sendiri.
Tak puas dengan satu gol, Liverpool coba menggandakan skor di menit ke-34 melalui Fabio Carvalho yang mencatatkan namanya di papan skor.
Calvalho berhasil menyelesaikan dengan baik umpan dari Elliot ke kotak penalti. The Reds semantara unggul 2-0.
The Gunners akhirnya mapu mencetak gol pada menit ke-40 melalui Kai Havertz dengan mencetak gol tap-in di depan gawang.
Assist dari Martin Odegaard berhasil disempurnakan dan memperkecil ketertinggalan Arsenal dengan skor 2-1.
Tak ada gol tambahan hingga pertandingan usai, laga uji coba kali ini The Reds berhasil unggul atas The Gunners 2-1