Mengulik Spesifikasi Honda Giorno Plus, Motor Matic Bergaya Retro Saingan Yamaha Grand Filano, Cek Harganya di Sini

Selasa 16 Jul 2024, 17:03 WIB
Spesifikasi Honda Giorno Plus motor matic bergaya retro saingan Yamaha Filano (thaihonda.co.th)

Spesifikasi Honda Giorno Plus motor matic bergaya retro saingan Yamaha Filano (thaihonda.co.th)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Honda Giorno Plus merupakan sebuah motor matic bergaya retro ala Vespa yang telah diluncurkan di Thailand pada 2023.

Spesifikasi Honda Giorno Plus perlu Anda ketahui apabila penasaran dan juga berminat ingin membelinya.

Motor dengan gaya retro terbaru ini memiliki kapasitas mesin yang lebih besar dan dimensi yang lebih gambot daripada Scoopy.

Lantas, bagaimana kelengkapan spesifikasinya? Yuk, simak dalam artikel ini hingga pungkas beserta harga per unitnya.

Spesifikasi Honda Giorno Plus

Melansir dari kanal YouTube El Classico Garage, roda dua ini tampil menonjol dengan desain bergaya klasik.

Honda Giorno Plus dilengkapi dengan lampu depan LED bulat, lampu belakang LED, dan kaca spion bulat layaknya motor retro.

Sebagai saingan Yamaha Grand Filano, motor matic yang telah mendarat di Indoensia ini mengusung mesin injeksi baru 125 cc sp+ 4 katup berpendingin radiator.

Dari segi fitur, skutik ini telah dilengkapi sistem pengereman ABS di roda depan, sistem remote control, hingga panel instrumen digital.

Di bagian bawah joknya terdapat kompartemen penyimpanan yang ukurannya cukup besar, sehingga bisa menampung berbagai keperluan pengendara.

Berbeda dari Honda Scoopy, motor matic ini tidak memakai rangka eSAF, melainkan mengusung rangka tubular dari pipa seperti pada skutik umumnya.

Pengendara dapat mengisi bensin melalui lubang tangki yang terletak di tengah bodi depan, tepatnya di bawah gantungan barang.

Berita Terkait

News Update