Peringati HUT ke-77 RI, Pengguna Jalan Diminta Beri Sikap Hormat Bendera Tepat Pukul 10.17 WIB

Rabu 17 Agu 2022, 06:27 WIB
Ilustasi pengguna jalan beri sikap hormat bendera. (dok.poskota)

Ilustasi pengguna jalan beri sikap hormat bendera. (dok.poskota)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Para pengguna jalan yang melintas dihimbau untu berhenti sejenak dan memberikan sikap hormat saat pelaksanaan upacara HUT ke-77 kemerdekaan Indonesia. 

Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Purwanta mengatakan, pemberian sikap hormat terhadap bendera merah putih itu akan dilakukan pada hari ini (Rabu (17/8/2022) pada pukul 10.17 WIB.

"Jadi nanti pukul 10.17 WIB, seluruh pengendara di Jakarta, khususnya Akan diberhentikan oleh anggota (polantas) untuk memberikan sikap hormat kepada bendera merah putih, yang nanti akan disusul dengan do'a bersama pula," ujar Purwanta.

Purwanta menjelaskan, pemberian sikap hormat itu sejatinya akan dilakukan serentak di seluruh Indonesia sebagai bentuk penghormatan terhadap para pahlawan yang tak kenal lelah memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini.

"Nanti ada polantas yang jaga, meraka bakal pimpin pengguna jalan yang ada di kawasan Patung Kuda, Gambir, atau yang lainnya itu nanti ada polantas yang jaga yang akan pimpin," katanya.

"(Pemberian sikap hormat berapa lama?) Gak lama kok, paling sekitar 3 menit. Intinya pukul 10.17 WIB anggota nanti bakal berhentikan semua pengendara untuk berikan hormat. Nanti dari pusat sampaikan langsung berhenti, berdiri memimpin sikap hormat," sambung Purwanta.

Selain itu, sehubungan dengan diadakannya upacara pengibaran bendera pada momentum HUT ke-77 RI di area Istana Negara, maka akan dilakukan penutupan sejumlah ruas jalan di sekitar Istana Negara guna menjaga kondusifitas pelaksanaan upacara bendera.

"Untuk jam tentatif, namun di depan Pertamina atau Jalan Medan Merdeka Timur mengarah ke Istana akan ditutup," terang Purwanta.

Dia melanjutkan, selain Jalan Medan Merdeka Timur, pihaknya juga akan melakukan penutupan di ruas Jalan Veteran, Jalan Medan Merdeka Barat, dan Jalan Majapahit.

"Jadi yang akan lewat Jalan Medan Merdeka dan Veteran hari ini gak bisa ya, penutupannya seperti biasa aja pengamanan di Istana," paparnya. (Adam).
 

Berita Terkait

News Update