DEPOK, POS KOTA.CO.ID - Musyawarah Daerah (Musda) V Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Depok, digelar di Ballrooom Hotel The Margo, Kota Depok, Sabtu (18/12/2021) pagi.
Ketua DPD LDII Kota Depok, H. Rahman Latif mengatakan Musda V dilaksanakan DPD LDII Kota Depok adalah merupakan forum tertinggi organisasi tiap lima tahun kedepan.
Dalam forum ini semua pimpinan cabang ikut hadir untuk menjadi jadikan LDII Kota Depok jadi lebih baik.
"Dalam kegiatan ini turut hadir para Pimpinan Cabang (PC) di 11 Kecamatan, dan 41 anak cabang tingkat Kelurahan," ujarnya dalam sambutan di depan para anggota acara Musda.
Sementara itu H. Rahman mengatakan keberadaan LDII di tengah masyarakat sudah diakui.
"Selama lima tahun berjalan kepemimpinan keberadaan LDII merupakan lembaga Dakwah di Majelis Taklim dan kerap partisipasi dalam perayaan Idul Fitri dan Idul Adha," ucapnya.
Dalam kegiatan sosial, lanjut Rahman, LDII Kota Depok juga telah menjalin hubungan dalam menjaga harmonisasi dengan beberapa tokoh.
"Harapan dalam acara Musda V ini dapat dihadirkan kebijakan organisasi lebih baik. Serta tetap dapat berkontribusi positif pembangunan Kota Depok khusus di bidang agama," ungkapnya.
Sementara itu Ketua DPW LDII Propinsi Jawa Barat, DRG. Dicky Harun menambahkan dalam siapa yang terpilih dalam Musda V DPD LDII Kota Depok mempunyai tantangan yang berat kedepan dan tidak mudah.
"Siapa yang menjadi terpilih terdapat tuntutan 3K yaitu Karya, Kontribusi, dan Komunikasi".
Tugas Musda ada 3 mendengarkan laporan dari pengurus lama, menyusun program, menentukan memilih jajaran kepengurusan LDII dapat melakukan menyiarkan dakwah.