Satu Tahanan Polsek Kalideres yang Kabur Ditembak Mati Petugas

Jumat 24 Apr 2020, 10:15 WIB
ilustrasi

ilustrasi

JAKARTA –  Satu tahanan yang sempat kabur dari Polsek Kalideres tewas ditembak anggota Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat, Jumat (24/4/2020) dinihari. 

Tersangka, S alias F merupakan inisiator kaburnya 15 tahanan dengan menjebol Rutan Polsek Kalideres. Tubuhnya terpaksa ditembak  lantaran menyerang petugas dengan berusaha kabur ketika diringkus di kawasan Tangerang.

"Ya benar, satu tahanan yang sempat buron sudah tertangkap dan kami lakukan tindakan tegas terukur. Ia meninggal saat berada di RS Polri Kramajati," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat.

Dikatakan, S merupakan tahanan kasus narkoba. Ia tidak hanya pengguna tapi juga masuk jaringan narkoba. 

Seperti diketahui, Tahanan Polsek Kalideres kabur usai menjebol ruang tahanan, Jumat (17/4/2020) dini hari. Sebanyak 16 tahanan itu kabur ke wilayah perbatasan Kelurahan Semanan dan Kelurahan Kalideres.

Para tahanan itu kabur berpencar ada yang bersembunyi di gorong- gorong hingga loncat ke kali setelah sejumlah warga 02 Semanan ikut membantu polisi menangkap para tersangka, sekitar pukul: 00.30 WIB.

Pasca tahanan kabur Polsek Kalideres Polres Metro Jakarta Barat membentuk Team Khusus Sat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat dengan Polsek Kalideres memburu seorang tahanan yang masih kabur.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Audie S. Latuheru mengatakan, dari belasan tahanan yang mencoba kabur, sembilan orang tahanan langsung diamankan anggota saat keluar dari Mapolsek Kalideres, Jakarta Barat, sekitar pukul: 22.30 WIB.

Sementara enam tahanan yang kabur dan loncat ke Kali Mookervart, Jakarta Barat, juga kembali dibekuk tidak sampai 1 X 24 Jam. Sedangkan satu tahanan berhasil lolos dan akhirnya semalam ditangkap. (ilham/tri)

News Update