Enam Petinggi Klub Barcelona Mengundurkan Diri

Jumat 10 Apr 2020, 15:52 WIB
Stadion Camp Nou milik FC Barcelona. (instagram fcbarcelona)

Stadion Camp Nou milik FC Barcelona. (instagram fcbarcelona)

SPANYOL - Enam direktur di klub Barcelona menguncurkan diri secara bersamaan, Kamis (10/4/2020) malam waktu setempat. 

Marca menyebutkan Presiden Josep Maria Bartomeu sebelumnya menyebutkan  Emili Rousaud, Enrique Tombas, Silvio Elias, dan Josep Pont untuk meninggalkan posisinya. Seperti diberitakan oleh La Vanguardia, Maria Teixidor dan Jordi Calsamiglia bergabung dengan empat direktur tersebut mundur dari posisi mereka. 

Keenamnya telah menandatangani surat pengunduran diri bersama dan merilis pernyataan perpisahan. Setelah kepergian mereka, dewan klub akan dikurangi dari 19 menjadi 13 anggota. 

Pernyataan pengnduran diri tersebut adalah sebagai berikut: 

Dengan ini kami ingin menyampaikan bahwa direktur yang bertanda tangan di bawah ini telah berkomunikasi dengan Presiden [Josep Maria] Bartomeu, keputusan kami untuk mundur dari jabatan kami sebagai direktur FC Barcelona," tulis pernyataan itu.

Kami telah sampai di titik ini dan tidak dapat mengembalikan kriteria identitas klub dalam menghadapi tantangan penting di masa depan dan, terutama, skenario pasca pandemi Corona. 

Kita juga menyoroti kekecewaan kami dengan adanya masalah di media sosia yang dikenal sebagai 'Barcagate' yang kami pelajari melalui pers. 

Selumnya, suasana antara petinggi dan pemain di klub Catalan ini memanas. Ini diawali setelah Eric Abidal dan Lionel Messi terlibat oerang kata-kata di media sosial. 

Persoalan pemotongan gaji juga sempat berlarut-larut. Pada akhirnya, gaji pemain dipotong 70 persen. Dalam akun media sosialnya, Messi menyampaikan pemain tak pernah keberatan dengan pemotongan itu dan pemotongan bertujuan agar pegawai klub tetap bisa mendapatkan gaji utuh selama wabah Corona berlangsung. (yp)


News Update