TANGERANG - Pemakai kendaraan yang biasa melintas di Jalan Raya Pajajaran, Pamulang, Tangerang Selatan persis di area pacuan kuda ditutup selama delapan hari oleh karena itu diminta k mencari jalan alternatif lain karena adanya pemasangan girden atau sambungan Jalan Tol Serpong - Cinere (Sercin). "Penutupan Jalan Raya Pajajaran persis di depan pacuan kuda mulai dilakukan Sabtu dini hari, " kata Kasat Lantas Polres Tangsel AKP Lalu Hedwin, Sabtu (9/3). Penutupan berlangsung setiap hari selama delapan hari mulai pukul 23.00-05.00 WIB, atau terhitung sejak tanggal 8 sampai 15 Maret 2019 dan dilakukan pengalihan arus. "Rekayasa lalu lintas pun telah dipersiapkan. Ada tiga opsi rekayasa lalu lintas, yaitu arus lalu lintas dari arah Villa Dago menuju pertigaan Sasak Tinggi dialihkan dengan dibelokkan ke kanan menuju arah perempatan Gaplek," ujarnya. Untuk arus lalu lintas dari Pasar Cimanggis dan perempatan Gaplek yang menuju pertigaan Sasak Tinggi dialihkan ke kanan menuju pertigaan Sari Asih menuju ke arah fly over Ciputat. Dan, arus lalu lintas dari Jalan Bambu Apus yang menuju bundaran Pamulang dialihkan ke kiri menuju pertigaan Sasak Tinggi ke arah pertigaan Sari Asih, katanya. (anton/b)
Jalan Raya Pajajaran Pamulang Ditutup Selama Delapan Hari
Sabtu 09 Mar 2019, 21:37 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Daerah
Kontraktor Bantah Proyek Irigasi Cukang Sadang Pandeglang Pakai Material Lama
02 Nov 2025, 12:52 WIB
JAKARTA RAYA
Macet hingga Banjir Jakarta Dinilai Bentuk Ketidakbecusan Pemprov Jakarta Tata Kota
02 Nov 2025, 12:22 WIB
JAKARTA RAYA
Jalan Tegar Beriman Bogor Berpotensi Ditutup Total untuk CFD Pekan Depan
02 Nov 2025, 12:13 WIB
OLAHRAGA
Jadwal BRI Super League Hari Ini Minggu 2 November 2025, Ada Persebaya vs Persis
02 Nov 2025, 12:00 WIB
EKONOMI
Cara Daftar dan Link KIP Kuliah 2026 Jalur SNBP Lengkap dengan Jadwalnya
02 Nov 2025, 11:20 WIB
TEKNO
Cek Daftar HP 2 Jutaan Terbaik November 2025, Cocok Buat Harian dan Gaming
02 Nov 2025, 11:00 WIB
TEKNO
Prompt Gemini AI Terbaru Edit Foto Wanita Liburan di Pantai Lombok, Begini Tutorial Buatnya!
02 Nov 2025, 10:20 WIB
TEKNO
Battle Hp Super Tipis: iPhone 17 Air vs Tecno Spark Slim, Mana Juaranya?
02 Nov 2025, 10:10 WIB