JAKARTA –Universitas Budi Luhur (UBL) mengundang Duta Besar Jepang untuk Indonesia dalam rangka mempererat kerjasama sekaligus memberikan kuliah umum. Selama ini UBL dan Jepang telah melakukan kerjasama dalam beberapa hal khususnya di bidang kebudayaan. “Tiga tahun lalu Duta Besar Jepang ke Budi Luhur hingga terjalin ada kerjasama, dan hari ini kita kedatangan lagi Duta Besar Jepang sebagai gong dari tindak lanjut kerjasama tersebut,” kata Ketua Ketua Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti, Kasih Hanggoro, MBA, Jumat (26/4). Penggemar olahraga otomotif dan berkuda ini mengungkapkan, UBL tidak hanya menjalin kerjasama dengan Jepang tetapi juga beberapa negara lain diantaranya dengan Belanda. Bahkan dengan negara kincir angin tersebut UBL akan menerima kedatangan tim cyber security dan big data. “Kita akan mendirikan esselon center cyber security dan big data di Jakarta. Itu dua poin yang paling penting,” ujar Kasih Hanggoro yang didampingi Direktur Promosi dan Kerjasama Universitas Budi Luhur Sunten Z. Manurung dan Dekan FISIP, Fahlesa Munabari, Ph.D. Harapannya, kerjasama dengan Jepang ini akan berkembang sehingga para alumni Universitas Budi Luhur dapat terserap di negara Matahari Terbit itu. “Budi Luhur yang setahun lagi berusia 40 tahun harus bisa mengisi tenaga kerja profesional terutama di bidang IT yang dibutuhkan Jepang. Sekarang baru ke Belanda,” tambahnya. Terkait masih sedikitnya mahasiswa Indonesia yang kuliah di Jepang, Dekan FISIP Fahlesa Munabari mengatakan sebenarnya banyak kesempatan yang ditawarkan pihak swasta maupun pemerintah Jepang untuk kuliah di sana. “Banyak kuota beasiswa yang disiapkan pihak swasta maupun pemerintah Jepang, hanya saja masih sedikit mahasiswa yang berminat. Kita harus bisa mengambil kesempatan itu, agar semakin banyak mahasiswa kita yang bisa kuliah dan bekerja di Jepang,” ujar Fahlesa yang mendapat gelar M.A dari Tokyo University. (us)
Pererat Kerjasama, Dubes Jepang Beri Kuliah Umum di UBL
Jumat 27 Apr 2018, 13:54 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Nasional
Dubes RI untuk Jepang, Heri Yakinkan Stabilitas Makro Ekonomi Indonesia Stabil kepada Kalangan Pebisnis
Rabu 26 Okt 2022, 21:35 WIB
News Update
Nasional
Tunjangan Sertifikasi Guru TW 3 Belum Cair? Cek Validasi Data di Info GTK
05 Nov 2025, 15:58 WIB
OLAHRAGA
Jelang Laga Selangor FC, Persib Bandung Dihangatkan Rumor Transfer Joey Pelupessy
05 Nov 2025, 15:50 WIB
TEKNO
Review Vivo Y21d: Smartphone Tangguh dengan Baterai 3 Hari dan Fitur IP68/69
05 Nov 2025, 15:50 WIB
TEKNO
Rekomendasi HP Motorola Edge 60 Pro, Flagship Tangguh dengan Layar Super Cerah 1600 Nits
05 Nov 2025, 15:40 WIB
JAKARTA RAYA
Pertama di Jabar, 11.666 Pekerja Rentan di Bekasi Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan
05 Nov 2025, 15:36 WIB
JAKARTA RAYA
Kail Pancing Tersangkut pada Telinga, Remaja di Bogor Panggil Damkar
05 Nov 2025, 15:33 WIB
Nasional
Data Belum Valid? Guru Diminta Segera Cek Info GTK agar SKTP dan Tunjangan Profesi Tidak Terhambat
05 Nov 2025, 15:20 WIB
TEKNO
Tak Perlu Mahal! Ini Rekomendasi 6 HP Harga Rp1 Jutaan dengan Chipset Snapdragon yang Sudah Bisa Jadi Andalan Sehari-hari
05 Nov 2025, 15:10 WIB
TEKNO
OPPO Reno14 Pro Resmi Rilis, Kamera 200MP Baterai 6200mAh Super Tahan Lama
05 Nov 2025, 15:00 WIB
TEKNO
Apa Istimewanya iPhone 17 Air? Cek Kelebihan dan Harga Terbaru November 2025 di iBox
05 Nov 2025, 15:00 WIB
HIBURAN
Rehabilitasi 3 Bulan untuk Onadio Leonardo: Polisi Ungkap Alasan di Balik Keputusan Non-Pidana
05 Nov 2025, 14:47 WIB
EKONOMI
Modal Mulai Rp1.000 Bisa Investasi Emas di Aplikasi DANA, Begini Caranya
05 Nov 2025, 14:44 WIB
TEKNO
Panduan Klaim Saldo DANA Kaget 5 November 2025: Pastikan Keamanan Akun Anda!
05 Nov 2025, 14:40 WIB