NEW YORK - Sebagian tempat wisata di Amerika Serikat, seperti Grand Canyon dan Patung Liberty, mulai dibuka kembali setelah sempat tutup karena sengketa anggaran.
New York memerlukan anggaran US$60.000 per hari untuk membuka Patung Liberti.
Tempat wisata itu dibuka setelah negara bagian Arizona dan New York akan mendanai operasinya dari anggaran sendiri walau kemungkinan tidak akan diganti oleh pemerintah pusat Washington.
Negara-negara bagian lain yang memiliki tujuan wisata penting juga akan mempertimbangkan langkah tersebut.
Sejumlah kantor pemerintah yang tidak esensial di Amerika Serikat -termasuk tempat wisata dan taman umum - terpaksa tutup karena Kongres tidak berhasil mencapai kesepakatan dalam mensahkan anggaran baru.
Namun gubernur New York, Andrew Cuomo, menegaskan tidak akan membiarkan 'tidak berfungsinya Washington' akan membuat Patung Liberti terus ditutup.
"Patung Liberti adalah salah satu pertanda yang paling dikenal serta menarik jutaan pengunjung ke Amerika Serikat setiap tahunnya dan penutupan dalam waktu 11 hari belakangan membawa dampak buruk bagi perekonomian dan pariwisata lokal," seperti tertulis dalam pernyataannya.
DAMPAK BISNIS
Pemerintah negara bagian New York harus menyediakan anggaran sebesar US$60.000 atau sekitar Rp600 juta setiap harinya untuk membuka Patung Liberti kepada khalayak umum.
Sementara itu Gubernur Arizona, lokasi Grand Canyon, mengatakan tempat wisata itu merupakan salah satu sumber pemasukan penting bagi negara bagian.
"Saya gembira dengan pemerintahan Obama yang sepakat untuk mengkaji kebijakannya dan mengizinkan Arizona membuka kembali Grand Canyon, kekayaan alam Arizona yang paling dilindungi dan pendorong penting dalam pemasukan negara bagian," tutur Jan Brewer.
Jumlah pengunjung ke Grand Canyon diperkirakan mencapai 18.000 orang setiap harinya dengan pemasukan sekitar US$1 juta.
Untuk mengoperasikannya sebagai tujuan wisata, Arizona memerlukan dana US$100.000 setiap harinya.
Hingga saat ini masih belum tercapai kesepakatan anggaran baru di Kongres dan jika Washington tidak sepakat untuk menaikkan tingkat utangnya pada 17 Oktober maka Amerika Serikat berada dalam keadaan 'gagal utang.'
Pekan lalu, Menteri Perdagangan Penny Pritzker sudah memperingatkan bahwa sektor bisnis mulai menderita akibat penutupan pemerintahan. (BBC/D)

Sebagian Tempat Wisata AS Dibuka Kembali
Minggu 13 Okt 2013, 09:41 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Apakah Bisa Menghapus Denda Pinjol Secara Permanen? Simak Penjelasan Lengkapnya di Sini
03 Mei 2025, 12:50 WIB

Persija Hadapi Borneo FC Tanpa Carlos Pena, Tugas Berat di Pundak Ricky Nelson
03 Mei 2025, 12:49 WIB

Asik! Ini Daftar Libur Nasional dan Cuti Bersama Bulan Mei 2025
03 Mei 2025, 12:45 WIB

Waspada! Pinjol Bisa Sebar Data Pribadi Pengguna, Begini Cara Mencegahnya
03 Mei 2025, 12:44 WIB

Tanggal 4 Mei Memperingati Hari Anti Bullying Sedunia: Ini Sejarah dan Dampak dari Perundungan
03 Mei 2025, 12:40 WIB

NIK e-KTP Anda Tercatat di Database! Buruan Ambil Tambahan Saldo Dana Rp500.000 dari Bansos PKH Sebelum Batas Akhir
03 Mei 2025, 12:39 WIB

Simak! Cara Mencairkan Dana PIP Kemdikbud 2025 Termin 2, Saldo Cair Segini
03 Mei 2025, 12:38 WIB

Pencairan Subsidi Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Segera Menyusul, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
03 Mei 2025, 12:31 WIB

Persebaya Siap Maksimalkan Laga Sisa Demi Amankan Tiket Asia
03 Mei 2025, 12:31 WIB

Pindar Legal Tidak Gunakan Debt Collector untuk Penagihan, Sudah Tahu?
03 Mei 2025, 12:30 WIB

Apa Saja Peringatan Bulan Mei 2025? Cek Jadwal Libur Lengkap Bulan Ini
03 Mei 2025, 12:22 WIB

Cara Efektif dan Terbukti Mencegah Debt Collector Pinjol Datang ke Rumah
03 Mei 2025, 12:20 WIB

Persebaya Jadi Satu-Satunya Pesaing Persib dalam Perburuan Gelar Juara
03 Mei 2025, 12:19 WIB

Waspada HP Kamu Diretas DC Pinjol Ilegal, Ini Tanda-tandanya
03 Mei 2025, 12:13 WIB

Miss Indonesia 2010 Asyifa Latief Diduga Terima Aliran Dana Korupsi Pertamina, Ini Profilnya
03 Mei 2025, 12:13 WIB

3 Aplikasi Penghasil Uang Ini Berikan Saldo DANA Gratis Rp105.000 Setiap Hari untuk Penggunanya dan Bisa Diklaim dengan Mudah, Begini Caranya
03 Mei 2025, 12:06 WIB

Saldo Rp200.000 Tersedia Sabtu 3 Mei 2025 Bisa Anda Cairkan ke Dompet Elektronik DANA Gratis, Cek Selengkapnya!
03 Mei 2025, 12:05 WIB
