Wakil Ketua RW 02, Achmad Fauzi seusai demo di depan Kartika One Hotel Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat, 30 Januari 2026. (Sumber: Poskota/Angga Pahlevi)

JAKARTA RAYA

Warga Kampung Sawah Ancam Demo Lanjutan Jika Gerai Miras Hotel Kartika One Tidak Ditutup

Sabtu 31 Jan 2026, 09:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Warga Kampung Sawah, Kelurahan Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, mengancam demo lanjutan jika party station di Hotel Kartika One tidak segera ditutup.

Aksi protes terhadap kehadiran gerai minuman keras (miras) itu digelar warga Kampung Sawah di depan Hotel Kartika One, Jumat, 30 Januari 2026, malam WIB.

"Kalau bisa tutup. Jika tidak warga tidak akan segan-segan untuk besok turun melakukan aksi unjuk rasa lagi," kata Wakil Ketua RW 02 Kampung Sawah, Achmad Fauzi seusai demo, Jumat, 30 Januari 2026.

Menurutnya, warga keberatan area tempat tinggalnya diwarnai aktivitas maksiat, seperti penjualan miras di Hotel Kartika One.

Baca Juga: Kapolsek Jagakarsa Pimpin Pengamanan Aksi Demo Warga Kampung Sawah di Kartika One Hotel

"Setelah tahu dibuka Party Station diduga menjadi tempat maskiat yaitu seperti tempat azib-azib, menjual minuman keras, dan juga laki-laki perempuan berkumpul yang merupakan bukan muhrimnya sangat dilarang sama agama Islam," ujarnya.

Sementara itu, bulan suci Ramadan segera tiba, sehingga keberadaan party station tersebut mengganggu kondusivitas warga sekitar.

"Di media sosial sudah berkeliaran berkedok jualan kopi tapi di rak-raknya ada jual miras. Tidak hanya itu ada buktinya kalau menjual miras juga," ucapnya.

Kapolsek Jagakarsa, Kompol Nurma menyampaikan, perwakilan warga akan dipertemukan dengan manajemen penginapan supaya mendapatkan solusi yang adil.

Baca Juga: Ratusan Warga Kampung Sawah Demo Kartika One Hotel, Tolak Dugaan Penjualan Miras Berkedok Kedai Kopi

"Aksi demo dimulai malam hari atas keiinginan warga Kampung Sawah bersamaan sedang bukanya Party Station di Kartika One Hotel. Meski kemacetan terjadi di Jalan Lenteng Agung dampak aksi demo damai ini, nanti para perwakilan massa akan kita ajak menemui manajemen hotel untuk duduk barengan keinginan warga seperti apa supaya dapat tersalurkan," tuturnya.

Tags:
demoJakarta SelatanHotel Kartika OneWarga Kampung Sawah

Angga Pahlevi

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor