POSKOTA.CO.ID - Pesulap Merah atau yang memiliki nama lengkap Marcel Radhival tengah berduka atas wafatnya sang istri tercinta, Tika Mega Lestari.
Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh Pesulap Merah melalui akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahan itu, Marcel menuliskan pesan penuh ketulusan, keikhlasan, dan rasa kehilangan yang mendalam.
“Dengan penuh rasa ikhlas dan pasrah, Innalillahi Wainnailayhi Roji’un. Telah meninggal dunia istri saya Rohimahalloh Tika Mega Lestari,” tulisnya dalam unggahannya, dikutip pada Selasa, 27 Januari 2026.
Dalam suasana berduka, Marcel Radhival juga mengenang Tika Mega Lestari sebagai sosok istri yang memiliki peran penting dalam hidup dan kariernya.
Ia menyebutkan, mendiang sebagai pendukung utama yang selalu hadir di balik layar, mendampingi setiap langkah yang ia tempuh.
“Beliau istri yang sangat baik. Pesulap Merah bisa sampai seperti sekarang berkat support Beliau. Mohon bantuan do’a terbaiknya,” lanjutnya.
Tak berhenti di situ, Marcel juga memberikan kesaksian pribadi tentang karakter dan kepribadian sang istri semasa hidupnya.
“Saya bersaksi istri saya Tika Mega Lestari adalah wanita baik, setia, pengertian, dan istri yang baik. Dibelakang Pesulap Merah selama ini, ada beliau yang mensupport di balik layar,” tuturnya.
Lantas, apa penyebab istri Pesulap Merah meninggal dunia? Berikut riwayat penyakit Tika Mega Lestari yang diungkap Marcel Radhival.
Baca Juga: Viral Sosok Ayah Bigmo Jannah Terjerat Kasus Korupsi: Siapa Muhammad Nasihan dan Apa Pekerjaannya?
Penyebab Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia Karena Apa?
Pesulap Merah menyebut istrinya meninggal dunia saat tengah menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Bandung, Jawa Barat.
Rumah sakit rujukan nasional tersebut menjadi tempat Tika Mega Lestari mendapatkan penanganan intensif sebelum akhirnya mengembuskan napas terakhir.
Pesulap Merah menyebut, istrinya meninggal dunia saat mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, Jawa Barat.
Dari informasi yang disampaikan, Tika Mega Lestari meninggal dunia akibat dua penyakit serius yang dideritanya, yakni anemia aplastik dan kanker mulut.
Tika Mega Lestari sendiri lahir pada tahun 1993 dan meninggal dunia di usia 33 tahun.
Ia berasal dari Bandung Barat, Jawa Barat. Meski tak banyak tampil di hadapan publik, Tika dikenal memiliki kepribadian hangat dan minat yang kuat terhadap budaya Korea Selatan.
Semasa hidupnya, Tika Mega Lestari dikenal sebagai penggemar berat budaya Korea.
Kecintaannya terhadap Negeri Ginseng tercermin dari kemahirannya berbahasa Korea serta kebiasaannya menggunakan nama Korea Lee Eun Haa di akun media sosialnya.
Baca Juga: Sosok Arxyad Sam Albanjari Siapa? Namanya Ikut Terseret Isu Whip Pink Usai Kematian Lula Lahfah
Tak jarang, Tika juga menggunakan huruf hangeul dalam menuliskan caption unggahan di media sosial.
Hobinya mencakup melakukan cover dance lagu-lagu K-Pop bersama teman-temannya serta menjadi penggemar setia boy group The King.
Lebih lanjut, Tika Mega Lestari menikah dengan Marcel Radhival atau Pesulap Merah pada 21 Februari 2021.
Pernikahan keduanya digelar di Kanaya Food Court, Bandung. Meski berlangsung di tengah situasi pandemi Covid-19, pernikahan tersebut tetap dirayakan dengan meriah.
Nuansa merah yang menjadi ciri khas Pesulap Merah mendominasi acara pernikahan mereka, mencerminkan identitas Marcel yang sudah melekat di mata publik.
Selama lima tahun menjalani rumah tangga, pasangan ini belum dikaruniai anak hingga akhirnya maut memisahkan mereka.
Kenangan pernikahan tersebut masih tersimpan rapi di akun Instagram milik Tika Mega Lestari.