Motor Ducati Desmosedici GP MotoGP 2026 milik Pertamina Enduro VR46 Racing Team. (Sumber: Dok. Pertamina)

OLAHRAGA

Pertamina Enduro VR46 Racing Team Buka Musim MotoGP 2026 di Roma

Kamis 15 Jan 2026, 12:13 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pertamina Enduro VR46 Racing Team memperkenalkan livery terbaru motor Ducati Desmosedici GP yang akan dikendarai Fabio Di Giannantonio dan Franco Morbidelli untuk MotoGP 2026 di Villa Miani, Roma, Italia.

Warna hitam kembali mendominasi tampilan motor, dipadukan dengan kuning fluoresen khas VR46. Skema warna ini menandai kembalinya identitas klasik tim yang kini disebut sebagai era Black and Light.

Livery terbaru Ducati Desmosedici GP oleh Aldo Drudi dan Drudi Performance. Desain ini menghidupkan kembali simbol ikonik matahari dan bulan milik Valentino Rossi yang tampil mencolok dengan sentuhan emas di sisi motor.

Angka legendaris 46 juga kembali hadir di bagian depan sebagai latar nomor balap 49 milik Di Giannantonio dan 21 milik Morbidelli. Kombinasi hitam dan kuning fluoresen memperkuat identitas visual VR46 yang telah melekat sejak lama di dunia balap motor.

Baca Juga: Sosok Anak dan Istri Roby Tremonti Siapa? Ini Fakta Keluarga yang Disorot Usai Memoar Aurelie Moeremans Bikin Geger

Dukungan Pertamina Enduro Berlanjut di Musim Ketiga

Musim 2026 menandai tahun ketiga berturut-turut Pertamina Enduro mendukung tim VR46 Racing Team. Kerja sama ini disebut sebagai bentuk komitmen jangka panjang terhadap pengembangan teknologi dan performa tinggi di ajang MotoGP.

Direktur Utama Pertamina Lubricants, Sigit Pranowo menegaskan, kolaborasi ini telah berkembang lebih jauh dari sekadar sponsor.

“Dalam dua tahun terakhir, kemitraan kami dengan VR46 Racing Team telah berkembang menjadi kolaborasi teknis yang kuat dan dibangun di atas ambisi yang kuat. Kami bersama-sama menguji oli Pertamina Enduro secara intensif di Pertamina Mandalika International Circuit dan VR46 Motor Ranch di Tavullia, yang membuktikan world-class quality pelumas kami," kata Sigit.

Pertamina Enduro VR46 Racing Team memasuki musim 2026 dengan modal positif setelah menutup musim 2025 di posisi ketiga klasemen dunia tim. Musim ini menjadi tahun ketiga bagi Di Giannantonio bersama tim, serta musim kedua Morbidelli membela skuad asal Tavullia tersebut.

Baca Juga: Daftar Sinetron Aurelie Moeremans dan Nikita Willy, Pertama Kali Main Bareng di Sinetron Ini

Tim yang dipimpin Alessio Salucci sebagai Team Director dan Pablo Nieto selaku Team Manager ini kembali berstatus Ducati Factory Supported Team untuk musim kedua berturut-turut.

Valentino Rossi Soroti Kembali ke Warna Hitam

Pemilik tim Valentino Rossi menyebut kembalinya warna hitam sebagai keputusan yang membawa tim kembali ke akar identitasnya.

“Ini akan menjadi musim kelima kami di MotoGP, dan kami siap serta optimistis. Beberapa tahun lalu kami memulai proyek dengan Aldo Drudi, sempat beralih ke warna putih, dan tahun ini kami memutuskan kembali ke hitam. Kami mempertahankan warna kuning, yang merupakan warna khas kami," ujarnya.

Menurut Rossi, tampilan visual yang kuat harus diiringi performa di lintasan.

“Sekarang, motor ini juga harus tampil cepat,” ujarnya.

Sementara itu, Fabio Di Giannantonio mengatakan, musim 2026 memiliki arti penting karena untuk pertama kalinya ia berada dalam tim yang sama selama tiga musim berturut-turut.

Pertamina Enduro VR46 Racing Team meluncurkan livery Ducati Desmosedici GP MotoGP 2026 Roma. (Sumber: Dok. Pertamina)

“Ini adalah tahun ketiga saya bersama Pertamina Enduro VR46 Racing Team, dan saya sangat bangga menjadi bagian dari tim ini. Kombinasi kuning dengan warna hitam benar-benar merepresentasikan semangat VR46. Sangat racing, sangat mencolok,” ucapnya.

Franco Morbidelli menyambut musim keduanya bersama tim dengan penuh keyakinan.

“Saya sangat senang dan bersemangat memulai musim kedua bersama tim ini. Motor barunya terlihat lebih agresif, dan semoga juga lebih cepat!” tuturnya.

Tags:
Ducati DesmosediciPertamina EnduroValentino RossiItaliaMotoGP 2026

Erwan Hartawan

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor