TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Cuaca buruk di kawasan Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Benda, Kota Tangerang, Banten, mengakibatkan 20 penerbangan Lion Group dialihkan ke sejumlah landasan pacu alternatif.
Pengalihan penerbangan dilakukan imbas cuaca buruk di Bandara Soetta kemarin, Senin, 12 Januari 2026, pagi WIB. Jarak pandang di sekitar bandara tidak memenuhi standar keselamatan penerbangan.
“Pengalihan pendaratan dilakukan semata-mata untuk memastikan keselamatan dan keamanan penerbangan. Jarak pandang yang terbatas membuat pilot tidak dapat melihat landasan dengan jelas, sehingga pendaratan di Soekarno-Hatta tidak memungkinkan,” kata Corporate Communications Strategic Lion Group, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan tertulis, Selasa, 13 Januar 2026.
Danang menegaskan, keputusan pengalihan tersebut sepenuhnya berada di tangan pilot dan telah sesuai dengan prosedur standar operasional penerbangan.
Menurutnya, pilot memiliki kewenangan penuh untuk menentukan langkah terbaik demi keselamatan penumpang, awak pesawat, dan armada.
Adapun penerbangan yang terdampak berasal dari maskapai Lion Air, Batik Air, dan Super Air Jet dengan berbagai rute domestik maupun internasional. Pesawat-pesawat tersebut dialihkan ke bandara alternatif seperti Palembang, Semarang, Yogyakarta, Bandar Lampung, Batam, hingga Pekanbaru.
Penerbangan Selanjutnya Terlambat
Ia menyebutkan, pengalihan pendaratan berdampak pada penyesuaian jadwal dan keterlambatan penerbangan selanjutnya. Hal ini disebabkan sistem rotasi pesawat yang saling berkaitan dalam satu hari operasional.
“Ketika satu penerbangan mengalami pengalihan atau keterlambatan, maka jadwal penerbangan berikutnya ikut terdampak,” ucapnya.
Meski begitu, ia memastikan, Lion Group terus melakukan berbagai langkah mitigasi, mulai koordinasi intensif antarunit operasional, penyesuaian rotasi pesawat dan kru, hingga optimalisasi layanan darat agar penerbangan dapat kembali berjalan setelah kondisi cuaca dinyatakan aman. Pihaknya juga mengapresiasi kesabaran dan pengertian seluruh pelanggan.
"Keselamatan, keamanan, dan kenyamanan pelanggan akan selalu menjadi prioritas utama dalam setiap operasional penerbangan," ucapnya.
Daftar Penerbangan yang Dialihkan
Berikut daftar penerbangan yang mengalami pengalihan pendaratan, di antaranya:
- Lion Air (kode penerbangan JT)
- JT-241 rute Bandar Lampung-Jakarta (jadwal 07.05 WIB) dialihkan ke Palembang
- JT-353 rute Padang-Jakarta (jadwal 06.05 WIB) dialihkan ke Bandar Lampung
- JT-209 rute Medan Kualanamu-Jakarta (jadwal 06.00 WIB) dialihkan ke Semarang
- JT-393 rute Pekanbaru-Jakarta (jadwal 07.50 WIB) kembali ke bandara asal (return to apron) untuk menunggu kondisi membaik
- JT-713 rute Pontianak-Jakarta (jadwal 11.45 WIB) dialihkan ke Batam
- JT-211 rute Medan Kualanamu-Jakarta (jadwal 11.00 WIB) dialihkan ke Jambi
- JT-201 rute Medan Kualanamu-Jakarta (jadwal 09.00 WIB) dialihkan ke Pangkalpinang
- Batik Air (kode penerbangan ID)
- ID-7369 rute Semarang-Jakarta (jadwal 07.00 WIB) dialihkan ke Bandar Lampung
- ID-6375 rute Solo-Jakarta (jadwal 07.00 WIB) dialihkan ke Yogyakarta (YIA)
- ID-6885 rute Medan Kualanamu-Jakarta (jadwal 06.35 WIB) dialihkan ke Yogyakarta (YIA)
- ID-6201 rute Pangkalan Bun-Jakarta (jadwal 07.30 WIB) dialihkan ke Pangkalpinang
- ID-6863 rute Batam-Jakarta (jadwal 07.00 WIB) dialihkan ke Jambi
- ID-6541 rute Kupang-Jakarta (jadwal 07.05 WIB) dialihkan ke Solo
- ID-6561 rute Palu-Jakarta (jadwal 07.00 WIB) dialihkan ke Yogyakarta (YIA)
- ID-6819 rute Bengkulu-Jakarta (jadwal 07.10 WIB) dialihkan ke Semarang
- ID-7066 rute Pekanbaru-Jakarta (jadwal 06.30 WIB) dialihkan ke Semarang
- Batik Air (kode penerbangan OD)
- OD-382 rute Kuala Lumpur-Jakarta (jadwal 07.35 WIB) dialihkan ke Pekanbaru
- Super Air Jet (kode penerbangan IU)
- IU-813 rute Padang-Jakarta (jadwal 10.20 WIB) dialihkan ke Palembang
- IU-857 rute Batam-Jakarta (jadwal 09.55 WIB) dialihkan ke Palembang
- IU-843 rute Jambi-Jakarta (jadwal 12.05 WIB) dialihkan ke Palembang