Bocor di podcast, Insanul Fahmi mengaku telah menikahi Inara Rusli. (Sumber: YouTube/dr. Richard Lee)

HIBURAN

Pengakuan Mengejutkan! Insanul Fahmi Sudah Menikah dengan Inara Rusli, Ternyata Sejak Agustus 2025

Kamis 27 Nov 2025, 13:54 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pernyataan mengejutkan dari Insanul Fahmi, pria yang statusnya masih sah sebagai suami Wardatina Mawa itu membuat pengakuan blak-blakan bahwa dirinya telah menikah dengan Inara Rusli.

Pernyataan ini viral bertepatan dengan momentum dirinya dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan perzinaan, menambah kompleksitas dalam kasus yang sedang mencuat ini.

Pengakuan tersebut disampaikan Insanul Fahmi secara terbuka saat menjadi bintang tamu di podcast Dokter Richard Lee yang ditayangkan pada Rabu, 26 November 2025. Suasana hening dan penuh kejaran langsung tercipta saat Richard Lee melontarkan pertanyaan krusial.

"Status Inara di sini dengan kamu apa ya?" tanya dr Richard kepada Insan, dikutip Kamis, 27 November 2025. Lalu Insan menjawab, "Menikah." Mendengar jawaban itu, dr Richard pun langsung terkejut tidak percaya.

Baca Juga: Suami Wardatina Mawa Buka Suara Ungkapkan Sudah Nikah Siri dengan Inara Rusli

Kenal Cepat, Nikah Cepat

Pengakuan mengejutkan dari Insanul Fahmi yang ternyata sudah menikahi Inara Rusli tanpa sepengetahuan istri sahnya, Wardatina Mawa. (Sumber: YouTube/dr. Richard Lee)

Insan dan Inara diketahui telah mengikat janji suci pernikahan pada Agustus 2025. Hubungan keduanya ternyata terjalin sangat singkat. Mereka saling mengenal sejak Juli 2025, yang berarti proses dari kenal hingga menikah berlangsung sangat cepat, hanya dalam hitungan bulan.

Lebih mengejutkan lagi, menurut Insan, fondasi pernikahannya dengan Inara dibangun atas klaim yang tidak benar. Ia mengaku kepada Inara bahwa dirinya telah menjatuhkan talak kepada Mawa.

Padahal kenyataannya tidak demikian. Fakta inilah yang kemudian menjadi pemicu berani Wardatina Mawa menyampaikan kisah hidupnya ke publik.

Kebenaran ini pun coba digali lebih dalam oleh Richard Lee dalam percakapan mereka.

"Ini Inara pada waktu menikah dengan kamu, apakah dia tahu kamu sudah punya istri?" tanya dr Richard.

"Waktu itu aku bilangnya, aku sudah talak dan bercerai (dengan Mawa)," jawab Insan.

Baca Juga: Apa Isi Video CCTV Inara Rusli yang Viral? Netizen Kaget Karena Ini

Alasan Insanul Fahmi Menikahi Inara Rusli

Ketika ditanya alasan mendasar memilih Inara Rusli sebagai istri, Insanul Fahmi tidak ragu menyematkan gelar 'wife material' versinya sendiri pada mantan istri Virgoun tersebut.

"Kenapa harus Inara Rusli? Bukan karena dia figur publik, aku orang biasa. Aku bukan orang yang terkenal, bukan dari kalangan artis. Tapi, ada satu hal dia punya nilai agama. Dia mengerti dan dia wife material yang baik," ujar Insan.

Insan juga membeberkan perbandingan antara Inara dan Mawa. Ia menilai Inara memiliki kelembutan yang mana di matanya sifat itu kontras dengan Mawa, istri sahnya. Menurut Insan, Mawa kerap berbicara dengan intonasi tinggi dan tidak memperdulikan kata serta momentum.

Dan bagi Insan, Inara Rusli adalah 'rumah'. Konsep ketenangan dan kenyamanan sebagai "rumah" ini klaimnya tidak ditemukan dalam diri Mawa, sekalipun Insan tetap mengakui kualitas Mawa sebagai seorang perempuan.

"Mawa itu istri yang sholehah, dia pintar dan bisa mengurus anak, punya banyak kelebihan walau ada kekurangan," kata Insan.

Baca Juga: Heboh Inara Rusli Diduga Sudah Nikah Siri dengan Insanul Fahmi, Isi Video CCTV Viral Jadi Sorotan

Dampak dan Tanda Tanya Kedepannya

Pengakuan Insanul Fahmi ini telah membuka kotak Pandora yang tidak hanya mempengaruhi kehidupan pribadi ketiga individu yang terlibat, tetapi juga memantik perdebatan publik mengenai etika, hukum pernikahan, dan tanggung jawab moral.

Dengan status hukum yang masih ambigu dan laporan polisi yang telah dilayangkan, publik kini menunggu perkembangan dan klarifikasi lebih lanjut dari semua pihak, terutama dari Inara Rusli dan Wardatina Mawa, untuk mendengar versi cerita dari kedua sisi.

Tags:
Inara Rusli dan Wardatina Mawamantan istri VirgounInsan dan InaraRichard Lee podcast Dokter Richard LeeInara RusliWardatina MawaInsanul Fahmi

Aldi Harlanda Irawan

Reporter

Aldi Harlanda Irawan

Editor