Alat berat menyentuh kabel udara, akibatnya dua orang tersengat listrik, satu diantaranya meninggal dunia. (Sumber: Istimewa)

Daerah

Dua Pekerja Tersengat Listrik saat Kirim Alat Berat, Satu Tewas di Tempat

Senin 17 Nov 2025, 10:21 WIB

SUKAMAKMUR, POSKOTA.CO.ID — Dua pekerja alat berat mengalami kecelakaan fatal saat melintas di Jalan Kampung Jogjogan, Desa Wargajaya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor.

Keduanya tersengat listrik setelah atap alat berat yang diangkut truk menyentuh kabel udara di jalur tersebut.

Satu pekerja dilaporkan meninggal di tempat akibat kuatnya aliran listrik yang mengalir melalui atap alat berat itu.

Baca Juga: Diduga Hendak Tawuran, Tiga Pemuda Bersajam di Bogor Ditangkap Polisi

"Iya, kita terima informasi dari masyarakat ada orang kesetrum, ya langkah pertama kita pastikan korbannya ditangani dibawa ke Puskesmas," ujar Kapolsek Sukamakmur, Ipda Dedi Priono, Senin, 17 November 2025.

Dedi menyebutkan satu dari dua korban dinyatakan meninggal dunia. "Iya (meninggal dunia) lukanya tersengat listrik ya," jelasnya.

Polisi masih menyelidiki penyebab pasti kejadian tersebut, termasuk jenis luka yang dialami korban dan runtutan peristiwa.

"Itu sedang kami slidiki dulu, dalam proses penyelidikan mengetahui masing-masing bagian (luka) apa-apanya," pungkas Dedi. (cr-6)

Tags:
alat berattersengat listrikKabupaten Bogor

Tim Poskota

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor