Warga menunjuk TKP penemuan mayat remaja di Kampung Babakan Tarikolot, Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong. (Sumber: Poskota/Giffar Rivana)

Daerah

Ketua RT Beberkan Kronologi Penemuan Mayat Remaja Tanpa Identitas di Cibinong Bogor 

Rabu 15 Okt 2025, 12:05 WIB

CIBINONG, POSKOTA.CO.ID - Ketua RT 011 RW 008, Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Saepulloh, menjelaskan kronologi penemuan mayat remaja tanpa identitas yang ditemukan warga di Kampung Babakan Tarikolot.

“Awal mulanya, ada yang laporan ke rumah, yang lapor itu (warga) pulang kerja dari pemancingan, pas itu ada si mayat itu di jalan itu, kirain yang nemu korban itu orang gila atau orang mabok,” kata Saepulloh saat dihubungi, Rabu 15 Oktober 2025.

“Pas diteliti, ada darahnya, dia panik terus lapor ke saya,” sambungnya.

Baca Juga: Bus Royaltrans Terbakar di Tol Jakarta Utara, Transjakarta Buka Suara 

Saepulloh mengatakan, korban ditemukan dalam keadaan tak bernyawa, dengan luka di tangan dan juga punggungnya.

“(Luka) di tangan, pas ada dari polres di punggung juga paling parah, luka bacokan sajam,” jelas Saepulloh.

Korban diketahui merupakan remaja yang baru berusia 16 tahun, warga Kampung Pisang, Kelurahan Karadenan, Kecamatan Cibinong.

“Namanya belum jelas, masih penyelidikan,” ujar Saepulloh. 

Sebelumnya, sebuah video penemuan jasad remaja tanpa identitas menggegerkan warga Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor pada Rabu dini hari, 15 Oktober 2025, sekitar pukul 01.40 WIB.

Jasad pria itu membuat heboh warga sekitar yang hendak berangkat kerja pada pagi harinya.

Baca Juga: Korban Keracunan Menu MBG di Cisarua Bertambah, Kini Giliran Siswa SMK dan SD

Dari informasi yang dihimpun, jasad tersebut diduga sebagai korban penganiayaan.

Warga pun berbondong-bondong melaporkan penemuan mayat di pinggir jalan itu kepada RT setempat lalu ke pihak kepolisian.

Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Anggi Eko Prasetyo membenarkan tumuan jasad pria tak dikenal di kawasan Nanggewer Cibinong. Ia m bhengatakan pihaknya sedang melakukan penanganan terhadap penemuan jenazah itu.

"Sedang dalam penanganan kami," kata Anggi saat dihubungi.

Saat ini, jenazah telah dibawa ke Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati untuk diautopsi. Kasus tersebut saat ini sedang dalam penyelidikan pihak kepolisian.

"Iya (sudah dibawa ke RS Polri untuk autopsi)," pungkasnya. (cr-6)

Tags:
Cibinongkronologi penemuan mayat

Tim Poskota

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor