POSKOTA.CO.ID - Tren fotografi keluarga sedang mengalami revolusi. Kini ingin punya foto keluarga tak perlu repot-repot sewa studio mahal atau fotografer profesional. Fenomena ini dengan cepat mencuri perhatian, mengubah cara biasa keluarga mengabadikan momen bersama.
Seperti yang lagi viral di berbagai platform media sosial, orang-orang mengunggah foto keluarga dengan beragam konsep dan gaya seperti layaknya pengambilan gambar di studio.
Feed Instagram dan TikTok dipenuhi potret keluarga yang kompak, artistik, dan penuh gaya, seakan dihasilkan dari sesi pemotretan profesional yang mahal.
Padahal semua itu berkat kecanggihan teknologi berbasis kecerdasan buatan atau AI. Teknologi ini telah mendemokratisasi seni fotografi, membawa kemampuan editing tingkat studio ke genggaman tangan setiap orang.
Baca Juga: 10 Prompt Gemini AI untuk Mirror Selfie Estetik, Hasilnya Kekinian Abis!
Melalui aplikasi populer Google Gemini AI dan menketikkan prompt, kini siapa pun bisa menyulap foto biasa menjadi sesuai keinginan dan imajinasi pengguna.
Proses yang dulu membutuhkan keahlian software editing yang kompleks, kini dapat digantikan dengan menuliskan deskripsi yang diinginkan.
Semuanya bisa diatur melalui teks prompt yang diketikkan, mulai dari pose, outfit, pencahayaan, nuansa, latar, tema dan detail lainnya agar sesuai dengan gaya penggunanya. Kreativitas pengguna menjadi satu-satunya batasan dalam menciptakan gambar impian mereka.
Seperti halnya mengedit foto keluarga yang bisa dicoba dengan berbagai konsep mulai dari ala studio dengan nuansa minimalis hingga pakai busana adat Jawa. Fleksibilitas ini memungkinkan setiap keluarga mengekspresikan identitas dan cerita unik mereka melalui gambar.
Bagi kamu yang ingin mencoba, berikut ini beberapa prompt Gemini AI edit foto keluarga bertiga yang bisa langsung ditempel.
Baca Juga: Cara Edit Foto Wajah Saat Usia Tua Pakai Prompt Gemini AI, Hasil Realistis!
Contoh Prompt Gemini AI untuk Keluarga Bertiga
Konsep Minimalis Hangat
"Edit potret keluarga minimalis dengan nyansa hangat. Seseorang ayah, ibu berhijab, anak laki-laki duduk santai bersama di studio dengan latar dinding krem polos yang memiliki lubang lingkaran besar artistik. Mereka mengenakan pakaian bernuansa serasi warna bumi, gaya sederhana namun elegan. Anak kecil duduk didepan sambil tersenyum ceria, sementara orang tua duduk di belakang dengan ekspresi lembut. pencahayaan lembut natural, komposisi simetria, suasana hangat dan harmonis, gaya fotografi editorial keluarga."
Konsep Playful dengan Efek Fish Eye
"Sebuah foto keluarga Indonesia bergaya studio, tiga orang disusun secara bertingkat. Ayah di atas mengenakan kemeja biru navy dan jam di tangan, ibu berhijab di tengah mengenakan sweater berwarna putih, dan anak di bawah mengenakan baju putih bertuliskan 'BG BRW' dan jaket jeans, celana pendek kargo dan sepatu Nike Jordan. Setiap orang meletakkan tangan mereka di kepala orang di bawah. Dan semua wajah bersentuhan pada kamera. Latar belakang merah gelap polos, pencahayaan studio profesional terfokus di tengah, dan ekspresi hangat, tersenyum. Kamera diambil dari atas menggunakan efek fish eye, medium shoot, tambahkan elemen lampu neon merah di setiap sudut ruangan."
Konsep Tumpuk Vertikal Monokrom
"Buatkan foto Potret keluarga berkonsep unik dan ceria dalam studio fotografi profesional dengan pencahayaan lembut dan merata. Tiga orang tersusun vertikal dalam satu garis lurus dari atas ke bawah, masing-masing meletakkan kedua tangan mereka di atas kepala orang di bawah. Mereka semua tersenyum menampilkan ekspresi lucu dan kompak. Orang pertama (paling atas): pria muda tampil sama dengan di foto berambut rapi di sisi pinggir, mengenakan sweater turtleneck rajut berwarna hitam pekat. Ia letakkan kedua tangannya di atas kepala wanita di bawahnya, sambil tersenyum lembut. Orang kedua (tengah): Seorang wanita muda tampil sama dengan di foto yang cantik dengan hijab pashmina modern berwarna hitam, mengenakan cardigan hitam dengan dalaman blouse abu gelap. Dia terjadi serupa, dengan tangan berada di atas kepala anak kecil di bawah. Orang ketiga (paling bawah): Seorang anak Laki-laki kecil tampil sama dengan di fhoto menggunakan sweater turtleneck rajut berwarna hitam. la duduk di depan meja, juga tersenyum dan menatap kamera dengan ekspresi lucu.Latar belakang polos berwarna abu tua atau gelap yang bersih untuk menonjolkan subjek. pencahayaan studio profesional softbox dari depan dan sedikit dari atas (3/4 lighting) untuk menghasilkan gradasi bayangan yang halus. Kamera mengambil foto dengan sudut lurus (eye-level shot), framing vertikal, rasio 9:16, depth of field dangkal agar latar belakang sedikit blur, menjaga fokus penuh pada subjek ketiga. Warna dan tone natural untuk kesan kekeluargaan."
Konsep Dramatis All-Black
"Buat menjadi foto keluarga dengan gaya minimalis dan elegan. Terdapat tiga orang: seorang ibu, ayah, dan anak kecil berusia 4 tahun. Jangan ubah wajah, buat semirip mungkin. Semua mengenakan pakaian serba hitam. Ibu duduk di kursi tinggi mengenakan hijab, blazer, rok panjang, dan sepatu hak tinggi. Ayah berdiri di samping mereka dengan tangan di saku, mengenakan jas, celana, dan sepatu. Anak kecil duduk di pangkuan ibu mengenakan baju jas, celana, dan sepatu. Latar belakang polos berwarna gelap dengan cahaya berbentuk jendela yang menciptakan siluet dramatis. Keseluruhan gambar memberi kesan modern, stylish, dan harmonis."
Konsep Adat Jawa Kekinian
"Buatkan foto keluarga wajah ibu, ayah, dan anak perempuan semirip serta sedetail mungkin, dan tidak mengubah wajah. Ibu menggunakan kebaya khas Jawa warna coklat mahoni, senada dengan hijab polos yang dililit rapi khas Jawa. Badannya berisi, elegan, dan cantik, disertai aksesoris pendukung serta bawahan kain. Ayah mengenakan pakaian khas Jawa yang serupa, senada dengan bawahan kain, dan berbadan berisi. Anak perempuan memakai kebaya khas Jawa warna mahoni, senada dengan rambut dikepang. Buat posisi ibu duduk memangku anak perempuan, dan ayah berdiri tegap di samping ibu. Latar belakang studio bertema polos berwarna earth tone sederhana dengan pencahayaan kekinian agar terlihat seperti keluarga yang hangat dan harmonis. Ukuran foto panjang ke bawah."
Baca Juga: 5 Ide Prompt Gemini AI Edit Foto yang Lagi Viral, Buruan Coba Sekarang!
Itulah beberapa prompt Gemini AI untuk mengedit foto keluarga yang bisa kamu coba. Kelima konsep ini menawarkan variasi dari yang modern minimalis hingga tradisional yang penuh makna.
Dengan beragam konsep yang menarik, hasilnya bisa kamu cetak untuk dipajang di rumah atau buat konten diunggah di media sosial. Foto-foto ini tidak hanya menjadi hiasan dinding yang personal, tetapi juga konten digital yang mampu merepresentasikan kehangatan dan identitas keluarga di ruang maya.
Dengan hanya mengetikkan prompt sederhana, kamu bisa punya foto keluarga yang mewah tanpa harus foto studio. Teknologi AI seperti Gemini telah membuka pintu bagi setiap keluarga untuk memiliki mahakarya fotografi mereka sendiri, dengan biaya yang terjangkau dan kemudahan yang tak terbatas.