7 Smartphone dengan fitur unggulan (Sumber: tecno-mobile)

TEKNO

Resmi Dirilis Juli 2025, Ini 7 Smartphone dengan Fitur Unggulan yang Bikin Pengguna Tak Mau Komplain! Ada Apa Saja?

Rabu 16 Jul 2025, 16:50 WIB

POSKOTA.CO.ID - Memasuki pertengahan Juli, berbagai produsen smartphone kembali meluncurkan seri andalan terbaru mereka.

Tak hanya dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang sesuai dengan kebutuhan teknologi masa kini, harga yang ditawarkan pun beragam, cocok untuk berbagai kalangan.

Bagi yang sedang mencari referensi, berikut daftar smartphone terbaru dan terbaik yang resmi dirilis di Indonesia bulan Juli ini.

7 Smartphone dengan Fitur Unggulan

  1. Tecno Pova 7 5G – Baterai Besar dan Wireless Charging

Ditenagai baterai 6.000 mAh dan harga mulai Rp2.949.000, Tecno Pova 7 5G menjadi salah satu rekomendasi utama. Selain performa tangguh, smartphone ini juga dilengkapi Wireless Charging, fitur yang biasanya hanya ada di ponsel flagship.

Baca Juga: Resmi Diluncurkan! Samsung Galaxy Z Fold 7, Intip Spesifikasi Raja Smartphone Lipat dengan Chipset Snapdragon 8 Elite

  1. Honor 400 Lite 5G – Desain Mewah dan Layar Super Cerah

Dengan harga sekitar Rp3.999.000, Honor 400 Lite 5G menawarkan desain elegan dan layar yang sangat terang. Perangkat ini mendukung berbagai aktivitas harian, mulai dari video editing, browsing, streaming, hingga gaming.

  1. Honor 400 5G – Performa Tangguh dan Baterai Tahan Lama

Varian ini lebih unggul dengan baterai 6.000 mAh, fast charging, dan spesifikasi tinggi di sektor performa. Dibanderol Rp6.999.000, ponsel ini juga ideal untuk kebutuhan fotografi dan videografi berkat RAM dan penyimpanan besar.

  1. Tecno Pova Curve 5G – Kombinasi Kemewahan dan Performa

Dijual seharga Rp3.448.000, Tecno Pova Curve 5G menggabungkan desain premium dengan performa mumpuni. Hadir dengan kamera jernih dan fitur anti-lag, cocok untuk gaming, streaming, dan browsing.

  1. Huawei Nova 13 Pro – Layar Futuristik dan Grafis Memukau

Dengan layar melengkung di empat sudut, Huawei Nova 13 Pro (Rp7.929.000) menawarkan tampilan visual yang futuristik dan memukau.

  1. Samsung Galaxy Z Flip 7 – Desain Slim dan Fitur Premium

Lebih ramping dari pendahulunya, Galaxy Z Flip 7 dibanderol Rp17.999.000. Ponsel ini hemat daya namun tetap mempertahankan kesan mewah dan fitur canggih.

Baca Juga: Review Samsung Galaxy A26 5G: Cek Spesifikasi dan Harganya di Sini!

  1. Samsung Galaxy Z Fold 7 – Flagship dengan Segala Keunggulan

Sebagai ponsel flagship, Galaxy Z Fold 7 (Rp31.499.000) menawarkan spesifikasi top dan berbagai fitur unggulan kelas tinggi.

Dengan beragam pilihan di atas, pengguna bisa memilih smartphone sesuai kebutuhan dan budget. Manakah yang jadi favoritmu?

Tags:
Samsung Galaxy Z Fold 7Samsung Galaxy Z Flip 7Huawei Nova 13 ProTecno Pova Curve 5GHonor 400 5G Honor 400 Lite 5GTecno Pova 7 5Gfitur canggihteknologismartphone

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor