POSKOTA.CO.ID - Memasuki pertengahan tahun 2025, kabar gembira datang dari pemerintah bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan sosial (bansos).
Berbagai program bansos kembali disalurkan, dan Juni 2025 menjadi waktu penting karena ada 10 jenis bantuan yang siap cair ke rekening penerima.
Penyaluran 10 jenis bansos ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk menjaga daya beli masyarakat serta meringankan beban hidup akibat tekanan ekonomi.
Baca Juga: Rp600.000 Bansos PKH Tahap 2 2025 Bisa Diambil NIK e-KTP Kamu Lewat Rekening KKS, Cek Informasinya!
Melalui Kementerian Sosial (Kemensos), pemerintah terus menjalankan program perlindungan sosial secara berkelanjutan dengan memberikan bantuan sosial.
Bantuan sosial ini ditujukan kepada masyarakat yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), termasuk keluarga miskin, lansia, penyandang disabilitas, dan kelompok rentan lainnya.
Dengan semakin mudahnya akses melalui situs cekbansos.kemensos.go.id, masyarakat kini bisa langsung mengecek apakah namanya tercantum sebagai penerima bansos hanya dengan memasukkan NIK e-KTP.
Lalu, apa saja jenis bansos yang cair Juni 2025 dan bagaimana cara mengeceknya? Artikel ini membahas daftar lengkap 10 bansos yang akan disalurkan, siapa yang berhak menerima, dan cara cek secara online.
Baca Juga: 10 Saldo Dana Bansos Segara Cair, Cek NIK e-KTP Anda dan Daftar Lengkapnya di Sini!
10 Bansos Cair Juni 2025 Mendatang
Dilansir dari kanal YouTube Sukron Channel, pemerintah tengah menyiapkan pencairan berbagai jenis bantuan sosial untuk masyarakat. Berikut adalah daftar lengkap bansos yang akan cair mulai Juni 2025:
1. Diskon Listrik hingga 50%
Pemerintah kembali memberikan diskon tarif listrik bagi pelanggan rumah tangga golongan 450 VA, 900 VA, hingga 1.300 VA. Bantuan ini akan mulai aktif pada 5 Juni 2025, bertepatan dengan momen perayaan Hari Raya Idul Adha. Program ini bertujuan untuk meringankan tagihan listrik masyarakat menjelang hari besar keagamaan.
2. Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap 2
Penyaluran PKH tahap kedua saat ini sedang dalam tahap finalisasi untuk periode April hingga Juni 2025. Bantuan ini diberikan berdasarkan kategori penerima dalam keluarga dan memiliki nominal berbeda sesuai jenjang atau kondisi:
- Anak SD: Rp225.000
- Anak SMP: Rp375.000
- Anak SMA: Rp500.000
- Lansia/Disabilitas Berat: Rp600.000
- Ibu Hamil & Balita: Rp750.000
Bantuan ini langsung ditransfer ke rekening penerima yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
3. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) – Kartu Sembako
Program bantuan sembako senilai Rp600.000 untuk periode April hingga Juni 2025 masih dalam tahap verifikasi dan pemrosesan data penerima.
Bantuan ini diberikan dalam bentuk saldo yang dapat digunakan untuk membeli bahan pangan pokok melalui e-warung mitra Kemensos. Pastikan data Anda di DTKS tetap aktif agar tidak terlewatkan.
4. Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025
BSU akan cair sebelum pertengahan Juni 2025 dengan nominal Rp600.000. Bantuan ini ditujukan bagi pekerja aktif bergaji di bawah Rp3,5 juta per bulan yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, sebagai bentuk dukungan menghadapi kondisi ekonomi saat ini.
5. Bantuan Beras 10 Kg dari Bulog
Sebagai bagian dari program ketahanan pangan nasional, pemerintah akan kembali menyalurkan bantuan beras 10 kilogram kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar di DTKS desil 1 dan 2.
Bantuan ini didistribusikan secara langsung oleh Bulog ke masing-masing desa atau kelurahan melalui koordinasi dengan pemerintah daerah setempat.
6. BLT Dana Desa Juni 2025
Pemerintah desa kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa sebesar Rp300.000 per bulan bagi warga miskin yang belum terdaftar dalam DTKS.
Dana ini bersumber dari alokasi Dana Desa dan ditujukan untuk membantu masyarakat di wilayah pedesaan yang terdampak krisis ekonomi dan belum tercover bansos pusat.
7. Program Indonesia Pintar (PIP) Tahap 2
Pencairan tahap kedua Program Indonesia Pintar (PIP) akan dilakukan pada Juni hingga Juli 2025. Bantuan pendidikan ini diberikan kepada pelajar dari keluarga kurang mampu dengan rincian sebagai berikut:
- SD: Rp450.000
- SMP: Rp750.000
- SMA/SMK: Rp1.500.000
Dana ini bisa digunakan untuk keperluan sekolah seperti buku, seragam, hingga biaya transportasi.
8. Bantuan Yatim Piatu (Atensi YAPI)
Program Atensi Yatim Piatu (YAPI) dari Kemensos kembali dijadwalkan cair pada Juni atau Juli 2025. Bantuan ini disalurkan setiap dua bulan sekali, menyasar anak-anak yatim, piatu, atau keduanya, yang kehilangan orang tua dan membutuhkan dukungan finansial untuk keberlangsungan hidup dan pendidikan.
9. Bantuan Permakanan Lansia dan Disabilitas
Kemensos juga terus menyalurkan bantuan permakanan berupa makanan bergizi kepada lansia tidak produktif dan penyandang disabilitas berat.
Makanan dikirimkan langsung ke rumah penerima setiap hari oleh petugas sosial di lapangan, guna memastikan kebutuhan nutrisi dasar mereka terpenuhi secara layak.
10. Program Pemberdayaan Sosial Ekonomi (PPSE) 2025
Bagi masyarakat yang memiliki usaha mikro, program Pemberdayaan Sosial Ekonomi (PPSE) menawarkan bantuan dalam bentuk modal usaha non-tunai hingga Rp5 juta.
Program ini dikhususkan untuk KPM produktif yang ingin meningkatkan pendapatan keluarga melalui kegiatan ekonomi mandiri.
Cara Cek Bansos Tahun 2025
Untuk memastikan apakah Anda termasuk dalam daftar penerima bantuan sosial tahun 2025, ikuti langkah-langkah berikut dengan mudah:
- Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih data lokasi sesuai KTP Anda, mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa/kelurahan.
- Masukkan nama lengkap Anda persis seperti yang tercantum di e-KTP.
- Ketik kode captcha yang muncul di layar sebagai verifikasi.
- Tekan tombol “Cari Data” untuk menampilkan hasil pencarian.
- Sistem akan memperlihatkan status penerimaan bansos Anda jika terdaftar dalam database.
Dengan langkah sederhana ini, Anda bisa mengetahui dengan cepat dan akurat apakah Anda berhak menerima bantuan sosial dari pemerintah tahun ini.
Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.
DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS atau DTSEN sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.