Viral rekaman video aksi bocah di Jepara yang pindahkan kursi ke jalan hingga sebabkan kecelakaan bikin netizen geram. (Sumber: Tangkap layar Instagram/@medsoszone)

Daerah

Viral, Aksi Usil Bocah di Jepara Pindahkan Kursi Panjang ke Jalan hingga Sebabkan Kecelakaan

Minggu 18 Mei 2025, 20:15 WIB

POSKOTA.CO.ID - Aksi tiga bocah usil di Jepara terekam saat memindahkan kursi panjang ke tengah jalan.

Dalam rekaman video yang diunggah akun Instagram @medsoszone, ada tiga bocah mengendarai sepeda motor.

Salah satu dari mereka turun dari sepeda motor tersebut, lalu berhenti di sebuah tempat yang diduga toko.

Baca Juga: Viral! Debt Collector Pinjol Bisa Lacak Lokasi via GPS? Ini Fakta dan Cara Hindarinya

Bocah itu pun kemudian mengambil kursi panjang dan memindahkannya ke tengah jalan. Ketiga bocah tersebut lalu pergi meninggalkan tempat itu.

Beberapa detik kemudian, terlihat pengendara sepeda motor melaju cukup kencang dan menabrak kursi panjang tersebut hingga terpental.

"Viral aksi 3 bocah usil

Lokasi: Donorojo, Jepara, Jawa Tengah," tulis akun Instagram @medsoszone pada Minggu, 18 Mei 2025.

Baca Juga: Viral, Pasien Gawat Darurat Ditolak IGD di Makassar

Aksi bocah itu pun membuat netizen geram, tak sedikit yang meluapkan kemarahannya di kolom komntar unggahan tersebut.

"Da terekam..tangkaplah," tulis akun @jun***.

"Cari ampe ketemu bocahnya..." tulis @ard***.

"Proses hukum..." tulis @tan***.

"Sdh masuk ranah pidana. Orang yg dengan sengaja akibat perbuatannya yg mengakibatkan oramg lain celaka bahkan bisa hilang nyawa," tulis @yud***.

Tags:
kecelakaanJepara bocahviralnetizen

Rinrin Rindawati

Reporter

Rinrin Rindawati

Editor