JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Uji coba pembukaan lima museum di Jakarta hingga pukul 20.00 disambut positif masyarakat.
Kelima museum tersebut adalah Museum Sejarah Jakarta, Museum Wayang, Museum Seni Rupa dan Keramik, Museum Bahari, Museum Betawi, dan Museum Setu Babakan.
Kepala Unit Pengelola Museum Seni Dinas Kebudayaan Jakarta, Sri Kusumawati, mengatakan pembukaan hingga pukul 20.00 hanya berlaku saat akhir pekan, Sabtu dan Minggu.
"Masyarakat sangat antusias, masyarakat senang karena bisa punya keleluasaan waktu untuk mengunjungi museum," kata Sri melalui pesan, Minggu, 18 Mei 2025.
"Terjadi juga peningkatan jumlah pengunjung museum," tambahnya.
Baca Juga: Rano Karno Kaget Jumlah Pengunjung Museum Wayang di Kota Tua Jakbar Capai 1.500 Orang
Pada hari biasa, kelima museum tersebut buka pukul 09.00-16.00 WIB.

Peningkatan pengunjung paling signifikan terjadi di Museum Sejarah Jakarta, Kota Tua.
"Jumlah pengunjung meningkat mencapai 4.132 orang pada 11 Mei. Sementara pada 3 Mei, 1.463 orang," jelas Sri.
Menurut Sri, antusiasme masyarakat karena mereka bisa melakukan aktivitas tambahan, seperti mengunjungi perpustakaan museum di sore hari.
Pengunjung juga bisa berswafoto dengan nuansa estetik. Antusiasme tak hanya datang dari pengunjung lokal, tetapi juga wisatawan asing.
Pada Sabtu, 10 Mei 2025, wisatawan asing yang berkunjung berjumlah 14 orang.
"Pada Minggu, 11 Mei meningkat sampai 59 wisatawan asing yang ke Museum Wayang," ungkap Sri.