Karma dari Tsania Marwa? Rumah Atalarik Syah Habis Dibongkar hingga Netizen Merasa Puas (Sumber: Instagram/ariksyach dan tsaniamarwa54)

HIBURAN

Karma dari Tsania Marwa? Rumah Atalarik Syah Habis Dibongkar hingga Netizen Merasa Puas

Jumat 16 Mei 2025, 09:02 WIB

POSKOTA.CO.ID Atalarik Syah tersandung kasus sengketa tanah hingga rumahnya dibongkar, netizen malah merasa puas.

Baru-baru ini kabar kurang mengenakkan datang dari selebriti Tanah Air, Atalarik Syah.

Pengadilan Negeri (PN) Cibinong mengeksekusi lahan seluas 5.880 meter persegi di Kampung Cikempong, Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Kamis, 15 Mei 2025.

Eksekusi dengan cara mengosongkan lahan itu ramai dibahas karena menyangkut rumah Atalarik Syah.

Baca Juga: Jadi Janda! Tsania Marwa Akui Tak Kesulitan Berakting karena Kesamaan Cerita Hidupnya

Gonjang ganjing kasus sengketa tanah tersebut, netizen malah merasa puas dengan apa yang dialami oleh Atalarik.

Pasalnya, netizen teringat dengan kasus Atalarik dengan mantan istrinya, Tsania Marwa.

Diketahui Atalarik tidak memperbolehkan Tsania untuk bertemu dengan anak-anaknya hingga sekarang.

Baca Juga: Atalarik Syach Mengaku Tak Larang Tsania Marwa Ketemu Anak 

Berbagai cibiran pedas dari netizen

Video rumah Atalarik dibongkar kini viral dan diunggah oleh sejumlah akun gosip, salah satunya @nyinyir_update_official seperti dilihat Poskota pada Jumat, 16 Mei 2025.

Alih-alih mendapatkan dukungan netizen, justru hal yang menimpa Atalarik malah membuat netizen puas.

“Sabar nya tsania dibayar LUNAS,” kata netizen.

Baca Juga: Tsania Marwa Ekekusi Hak Asuh, Atalarik Syach: Anak-anak Hanya Mau Tinggal Bersama Saya

“Elu yg dzolim sm ibuknya anak2 lu dibales begini ngatain dzolim..ngaca dulu luu!!” sahut yang lain.

“Dari kasus nya izhonk, sekarang atalarik aku percaya karm itu ada hanya butuh sabar dan ikhlas yang banyak karena Allah tidak tidur,” tulis seseorang.

“Dlu mereka sekeluarga mengusir seorang ibu yg ingin bertemu anaknyaa, Allah maha adill,” timpal yang lain.

“Satu Atalarik di dzolimi seluruh ibu di Indonesia bersorak sorai,” komentar salah satu pengguna di Instagram.

“Itu cuma rumah dan tanah lo yang direbut, bukan anak kandung yang keluar dari rahim sendiri, yang di ajak ngobrol tiap hari dari dalam kandungan, yang didoakan more than she prayed for her self. Good Karma and Bad Karma Does exist. Be wise,” pungkas yang lain.

Baca Juga: Gagal Jemput Kedua Buah Hatinya, Tsania Marwa Sampaikan Pesan Haru

Atalarik sebut sudah beli rumah tersebut sejak tahun 2000

Atalarik Syah mengatakan ia membeli rumah tersebut sejak tahun 2000 dan berjuang mempertahankan tanahnya sejak tahun 2015.

“Assalamualaikum wr wb teman-teman se Tanah Air, saya lagi didzalimi,” ucapnya seperti dilansir Poskota dari Instagram @ariksyach pada Jumat, 16 Mei 2025.

Rumah Atalarik Syah Dibongkar Karena Kalah di Pengadilan: Saya Orang Kecil, Cuma Artis (Sumber: Instagram/ariksyach)

“Saya berjuang untuk mempertahankan tanah saya dari tahun 2015, padahal tanah ini dibeli dari tahun 2000,” jelasnya.

Mantan suami Tsania Marwa itu mengaku tidak mendapatkan surat atau pemberitaan, tetapi tiba-tiba tanahnya dikosongkan.

“Singkat cerita tidak ada pemberitaan ke saya, dianggap kami ini binatang, tidak ada surat untuk, sekarang dieksekusi, sekarang ke genteng,” kata Atalarik sambil memperlihatkan kondisi terkini.

“Di tengah maraknya kasus korupsi gede-gedean, saya yang orang kecil, cuma artis didzalimi seperti ini. Saya bukan penipu, bukan penjahat, tapi saya gak dapet uang untuk itu semua. Terima kasih semuanya,” pungkasnya.

Dalam video tersebut, Atalarik juga menyebut akun Instagram Presiden Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi.

 

Tags:
rumah Atalarik Syah dibongkarAtalarik SyahTsania Marwa

Muhammad Ibrahim

Reporter

Muhammad Ibrahim

Editor