JakLingko tabrak sejumlah kendaraan di wilayah Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat, 9 Mei 2025 malam. (Sumber: Dok. Warga)

JAKARTA RAYA

Warga Cengkareng Geram, Sopir JakLingko Kerap Ugal-ugalan Sebelum Kecelakaan

Sabtu 10 Mei 2025, 15:18 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Warga mengaku resah terhadap perilaku sopir JakLingko yang dianggap sering ugal-ugalan di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.

Keluhan ini muncul usai kecelakaan pada Jumat malam, 9 Mei 2025, di Jalan Bangun Nusa yang melibatkan angkutan JakLingko menabrak sejumlah kendaraan roda dua hingga menyebabkan delapan orang luka.

AL, warga setempat berusia 53 tahun, menyebut sopir JakLingko di wilayahnya kerap mengemudi sembrono, padahal kawasan tersebut padat penduduk dan dekat dengan pasar.

"Di sini sopirnya pada seradak-seruduk aja, sempat pernah dibilangin warga juga," ujar AL di lokasi, Sabtu, 10 Mei 2025.

Baca Juga: Sempat Alami Luka Parah Ditabrak JakLingko di Cengkareng, Begini Kondisi Rangga Saputra

Ia menambahkan, beberapa warga bahkan pernah bersitegang dengan para sopir karena perilaku berkendara yang membahayakan.

"Pernah mau diramein sama warga, ya ditegor supaya jangan ugal-ugalan lah," ungkapnya.

Hal serupa juga disampaikan oleh Bowo, 47 tahun. Ia menilai para sopir JakLingko masih muda dan kurang berhati-hati, terutama saat melintas di sekitar Pasar Cengkareng.

"Sopirnya juga masih muda-muda, apalagi kalau di pasar sana," kata Bowo.

Warga berharap insiden kecelakaan yang melibatkan delapan korban luka ini menjadi perhatian serius pihak berwenang.

"Ya semoga jadi gak ugal-ugalan lagi lah, ngeri soalnya apalagi pas di belokan sana," ujarnya.

Baca Juga: JakLingko Tabrak Motor hingga Lukai 8 Orang, Begini Kesaksian Warga

Ketua RT 01 RW 03 Cengkareng Timur, Pepen, mengungkapkan bahwa saat kejadian ia sempat menghentikan angkutan JakLingko dan meminta penumpangnya turun karena khawatir menjadi korban.

"Jadi saya berhentiin penumpang, saya suruh turun, saya takut jadi sasaran aja kan kasihan," kata Pepen.

Ia juga mengatakan berupaya menenangkan warga yang mulai geram. Tak lama kemudian, pihak kepolisian datang ke lokasi dan langsung melakukan penanganan.

"Nah korban-korban itu diangkut ke rumah sakit pakai JakLingko, pakai dua mobil," ucap Pepen.

Tags:
ugal-ugalankecelakaanJakLingkoCengkareng

Pandi Ramedhan

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor