Sandy Walsh siap hadapi Cristiano Ronaldo di ajang AFC Champions League Elite. (Sumber: Instagram/@sandywalsh)

OLAHRAGA

Bek Timnas Indonesia Sandy Walsh dan Skuad Yokohama Marinos Tiba di Jeddah, Siap Hadapi Cristiano Ronaldo di AFC Champions League Elite

Rabu 23 Apr 2025, 10:01 WIB

​POSKOTA.CO.ID - Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh, bersama skuad Yokohama Marinos telah tiba dengan selamat di Jeddah, Arab Saudi.

Yokohama Marinos akan menghadapi Al Nassr dalam laga perempat final AFC Champions League Elite 2024/2025.

Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 26 April 2025, pukul 22.30 waktu setempat di Stadion Prince Abdullah Al Faisal Sports City.

Dalam unggahan Instagram Story terbarunya, 23 April 2025, Sandy Walsh mengabadikan momen kedatangannya di Jeddah.

Baca Juga: Yokohama Marinos Pecat Pelatih Steve Holland, Bagaimana Nasib Sandy Walsh di Tim Inti?

Yokohama Marinos Siap Hadapi Tantangan Berat

Yokohama Marinos datang ke perempat final dengan performa impresif di fase grup, mengumpulkan 18 dari 21 poin yang tersedia dan menyingkirkan Shanghai Port dengan agregat 5-1 di babak 16 besar.

Namun, di kompetisi domestik J1 League, mereka tengah berjuang di papan bawah klasemen.

Performa yang inkonsisten ini menyebabkan pemecatan pelatih Steve Holland pada pertengahan April 2025.

Saat ini, posisi pelatih sementara dipegang oleh Patrick Kisnorbo untuk memimpin Sandy Walsh dan rekan-rekan.

Baca Juga: Usai Lawan Cristiano Ronaldo, Bek Timnas Indonesia Sandy Walsh Berkesempatan Jajal Liverpool Bersama Yokohama Marinos

Cristiano Ronaldo Siap Tampil​

Di sisi lain, Al Nassr, yang diperkuat oleh Cristiano Ronaldo, menempatkan fokus utama pada kompetisi kontinental ini.

Ronaldo bahkan absen dalam kemenangan 3-2 atas Damac di Saudi Pro League untuk mempersiapkan diri menghadapi Yokohama.

Al Nassr lolos ke perempat final setelah mengalahkan Esteghlal dengan skor 3-0 di babak 16 besar.​

Pertemuan antara Sandy Walsh dan Cristiano Ronaldo akan menjadi sorotan utama dalam laga ini.

Kehadiran Walsh di lini pertahanan Yokohama diharapkan dapat meredam serangan Al Nassr yang dipimpin oleh Ronaldo.

Sayangnya, bek Timnas Indonesia tersebut sudah tidak lagi diturunkan Yokohama Marinos dalam empat laga terakhrinya dan hanya duduk di bangku cadangan.

Tags:
Cristiano RonaldoAFC Champions League EliteYokohama MarinosAl NassrIndonesiaTimnasSandy Walsh

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor