Viral, seorang pria memalak pedagang gorengan di Bandung dengan menodongkan golok.(Tangkap Layar Instagram/@infojawabarat)

NEWS

Viral, Aksi Pria di Bandung Palak Pedagang Sambil Todongkan Golok

Selasa 31 Des 2024, 15:51 WIB

POSKOTA.CO.ID - Viral di media sosial seorang pria misterius menodongkan senjata tajam ke seorang pedagang tuai kecaman dari netizen.

Pria yang diduga preman itu menodongkan senjata tajam berupa golok kepada seorang pedagang gorengan demi mendapatkan uang Rp10 ribu.

Melansir dari akun Instagram @infojawabarat mengunggah sebuah video yang memperlihatkan aksi preman tersebut yang membahayakan orang sekitarnya.

Dalam keterangan unggahan tersebut, aksi pemalakan itu terjadi di Pasar Baru, Majalaya, Kabupaten Bandung pada Selasa, 31 Desember 2024 dini hari.

"Seorang pria memalak pedagang dengan golok yang berjualan di Pasar Baru, Majayalaya-Bandung pada Selasa dini hari," tulis keterangan akun tersebut yang dikutip Poskota pada Selasa, 31 Desember 2024.

Tampak dalam video memperlihatkan seorang pria datang mengenakan jaket berwarna abu-abu dengan membawa satu buag golok untuk mengancam korban.

Pelaku meminta uang secara paksa sebesar Rp10.000 dan menanyakan keikhlasan pedagang gorengan itu dengan nada tinggi sambil menodongkan golok.

"Harus main otot terus, ikhlas enggak kamu ngasih? harus ikhlas kalau ngasih," kata pelaku.

Terlihat golok tersebut beberapa kali dipukulkan ke benda yang ada disekitaran tempat jualan korban hingga membuat beberapa orang di tempat ketakutan.

Dalam video terdengar korban pemalakan merupakan seorang wanita yang terus berteriak karena melihat pelaku terus memukulkan goloknya ke benda yang ada di sekitarnya.

"Ya ini kan udah ini nih," kata korban.

Tak hanya sekali dua kali, pelaku pembawa golok itu pun selalu bertanya keikhlasan dari si korban yang memberikan uangnya untuknya.

"Tandain nih," kata si wanita.

Pria tersebut justru tidak takut dan menantang balik si korban dengan menyodorkan wajahnya untuk segera difoto agar bisa ditandain.

"Mau ditandain? Foto nih foto!," katanya.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
viralpreman palak pedagangpreman di bandungBandungpria palak pedagangsenjata-tajam

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor