POSKOTA.CO.ID - Akhirnya yang dinantikan tiba juga, hari ini 12 Desember 2024 saldo bansos Rp400.000 dari BPNT cair ke rekening KKS Bank Mandiri.
Masyarakat masih terus menyalurkan dana bansos program Bantuan Pangan non Tunai (BPNT) periode akhir tahun di bulan Desember ini.
Proses pencairan dana bansos ini diterima lewat rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), yakni rekening khusus penerimaan dana bantuan pemerintah.
Nantinya para KPM bisa menarik saldo di bank himbara terdaftar yang telah ditunjuk pemerintah, yakni BNI, BRI, BSI, atau Bank Mandiri.
Update Terbaru Pencairan Saldo Bansos Rp400.000
Sejak awal Desember 2024 lalu, pemerintah telah memulai proses penyaluran dana bantuan sosial tunai kepada masyarakat secara berkala.
Termasuk BPNT tahap 6, dimana terjadwal untuk cair pada periode bulan November-Desember 2024 hari ini terpantau sudah cair lagi.
Informasi terbaru hasil cek saldo KKS diunggah lewat facebook @info Bansos PKH, dimana saldo Rp400.000 BPNT tahap 6 dipastikan mulai diterima masuk ke rekening KKS.
Sebelumnya pemilik KKS BNI, BRI, BSI telah mulai menerima pencairan sejak awal bulan, tinggal giliran pemilik KKS Bank Mandiri. Ini artinya penyaluran dana bansos BPNT bisa dibilang hampir merata kepada para KPM terpilih.
Hari ini, 12 Desember 2024 dari bukti transaksi cek saldo telah cair saldo bansos Rp400.000 program BPNT tahap 6 dan silahkan cek saldo terbaru sekarang juga.
Dana bansos pemerintah ini bisa dicairkan di bank himbara, melalui teller maupun mesin ATM. Masyarakat juga bisa cairkan dana bansos di agen resmi bank terkait.
Silahkan untuk mengambil saldo Rp400.000 dari program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) ini yang bsia dipakai memenuhi kebutuhan pokok.
Penyaluran dana bansos BPNT sendiri diperuntukkan membantu memenuhi kebutuhan pangan dan sembako masyarakat kurang mampu.
Jadi untuk para KPM terpilih harap gunakan dana dengan bijak dan pakai untuk membeli kebutuhan pokok alih-alih memakainya untuk hal yang tak perlu.
Informasi terbaru terkait pencairan dana bansos pemerintah bisa diakses melalui laman resmi Kemensos. Cek juga data KPM bansos BPNT bisa akses secara online di cekbansos.kemensos.go.id atau buka aplikasi Cek Bansos.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.