Bantuan sosial alokasi November-Desember 2024 diprediksi cair dalam waktu dekat! (Pinterest)

EKONOMI

Saldo Dana dari Bantuan Sosial 2024 Alokasi November-Desember Diperkirakan Cair dalam Waktu Dekat, Lihat Status dan Jadwal Penerima!

Minggu 17 Nov 2024, 20:00 WIB

POSKOTA.CO.ID - Penyaluran saldo dana dari program Bantuan Sosial BPNT 2024 untuk tahap keenam alokasi November dan Desember diprediksi telah cair. Cek status dan jadwal penerima!

Dikutip langsung dari channel Youtube ‘Gania Vlog’ KPM PKH dan BPNT pemegang rekening KKS Merah Putih kini masih menunggu pencairan tahap terakhir untuk tahun 2024.

Pencairan bantuan sosial PKH dan BPNT terpantau sudah cair di beberapa daerah dan beberapa KPM sudah mendapatkan Surat Perintah Pencairan Dana atau SP2D dan telah berhasil proses cek rekening.

Namun ada beberapa KPM yang belum mendapatkan SP2D karena proses pencairannya dilakukan secara bertahap di masing-masing wilayah.

KPM yang masih menunggu pencairan BPNT dan PKH 2024 diharapkan bersabar sebab dalam waktu dekat proses pencairannya akan dipercepat menjelan akhir tahun.

Mekanisme Pencairan Saldo Dana Bantuan Sosial

Pencairan BPNT dan PKH 2024 untuk alokasi November dan Desember tentunya harus menunggu dulu SP2D yang akan muncul di SIKS-NG.

Kemudian menunggu untuk status datanya berubah menjadi pengecekan rekening. Apabila sudah masuk dalam proses tersebut maka dana bantuan dipastikan akan cair langsung menuju rekening KKS milik KPM

Cara Cek Penerima Bantuan Sosial 2024

Untuk mengetahui status dan jadwal penyaluran dana bantuan dari pemerintah silahkan cek lewat laman resmi Kemensos. Simak caranya di bawah ini.

Cek Status Lewat Halaman Resmi Cek Bansos Kemensos

Cek Status Lewat Aplikasi “Cek Bansos”

Dapatkan berita serta informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo danaBantuan sosialpemerintahBPNT dan PKHBPNTpkh

Herdyan Anugrah Triguna

Reporter

Herdyan Anugrah Triguna

Editor