POSKOTA.CO.ID - Persib Bandung sukses mengalahkan Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 di Stadion Brawijaya, Senin, 28 Oktober 2024.
Kedua tim bermain sengit sepanjang babak pertama.
Dimas Drajad memperoleh peluang terbaik pada menit ke-14.
Tyronne del Pino melepaskan umpan kepada Dimas. Hanya saja, sepakan Dimas masih melebar ke sisi kiri gawang kesebelasan Macan Putih.
Ze valente dan Ramiro Fergonzi bergantian memberikan serangan kepada lini pertahanan Persib. Namun, mereka masih menemui kebuntuan.
Setelah jeda turun minum, upaya Pangeran Biru membuahkan hasil. Pada menit ke-48, Dede Safari mencetak gol bunuh diri.
Jelas itu merugikan Persik. Mereka pun berupaya bangkit lewat permainan lebih eksplosif dengan mengandalkan para penyerang.
Alih-alih kedudukan sama, Persib justru mampu menggandakan skor menjadi 2-0 berkat Tyronne pada menit ke-79.
Umpan silang Malison diterima Tyronne. Ia mengontrol bola menggunakan dada, lalu melepaskan tendangan keras ke arah pojok gawang Persik.
Tidak ada tambahan gol hingga laga berakhir. Persib berhasil membawa poin penuh dari kandang Persik berkat kemenangan 2-0.
Tambahan 3 poin ini membawa Persib beranjak ke posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2024-2025 dengan perolehan 19 angka.
Anak asuh Bojan Hodak hanya berjarak satu poin dengan Bali United yang menempati posiis teratas klasemen.
Adapun Persik turun ke urutan kedelapan dan mengumpulkan 14 poin dari sembilan pertandingan yang telah dimainkan.
Klasemen Sementara Liga 1 2024-2025
- Bali United (20 poin)
- Persib Bandung (19 poin)
- Borneo FC Samarinda (18 poin)
- Persebaya Surabaya (18 poin)
- PSM Makassar (16 poin)
- Persija Jakarta (15 poin)
- Persik Kediri (14 poin)
- Persita Tangerang (14 poin)
- Arema FC (12 poin)
- PSBS Biak (12 poin)
- Dewa United (11 poin)
- Malut United (10 poin)
- Barito Putera (9 poin)
- PSIS Semarang (7 poin)
- Persis Solo (7 poin)
- Madura United (6 poin)
- PSS Sleman (5 poin)
- Semen Padang (4 poin)
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.