POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini viral video pesulap Pak Tarno yang tengah tampil di atas panggung menggunakan kursi roda.
Video tersebut menyorot perhatian netizen. Sebab, Pak Tarno sudah lama tak mendengar kabarnya.
Kini, jebolan ajang The Master tersebut muncul dengan menggunakan kursi roda, saat memainkan sulapnya di atas panggung.
Dalam video tersebut terlihat Pak Tarno yang tengah menampilkan trik sulapnya, meski di kursi roda.
Tak sendiri di panggung, Pak Tarno ditemani oleh seorang pria yang memegangi mikrofonnya.
Tak lupa pula Pak Tarno mengucapkan mantra khasnya, yang selalu ia ucapkan saat manggung.
"Bimsalabim jadi apa prok-prok-prok, jadi apa ya," ujar Pak Tarno.
Pak Tarno pun membuka wadah yang berisi makanan. Meski sempat kesulitan memegang wadah tersebut, sehingga harus dibantu, namun ia tetap semangat menampilkan trik sulap lainnya meski dibantu pria lain.
Video tersebut dibagikan beberapa waktu lalu oleh akun Instagram resmi @paktarnomanagementofficial.
Instagram resmi Pak Tarno ini dikelola oleh Koji Management. Mereka menyebut bahwa Pak Tarno mengalami stroke untuk keempat kalinya.
Tak lupa pula manajemen menuturkan doa untuk kesehatan dan kesembuhan sang pesulap itu.
"Saya doakan dari tempat ku berada moga lekas sembuh pak Tarno dari stroke ke-4 nya," tilus keterangan pada video tersebut.
Manajemen juga meminta agar yang sedang d ekat dengan Pak Tarno agar terus memantau kesehatan, serta makanan yang disajikan untuk Pak Tarno.
"Untuk yang deket sama Pak Tarno sekarang khususnya dan yang akan undang pak Tarno pada umumnya mohon dari Koji Management untuk pantau kesehatannya dan makanan yang disajikan," tulisnya lagi.
Manajemen pun mendoakan agar Pak Tarno bisa sukses bersama tim barunya. Mereka juga meminta maaf sebab belum bisa menjenguk Pak Tarno.
"Maaf nga belum bisa jenguk karena juga bapak lagi dirumah yang lain bukan di Ibu Priok," tulisnya.
"Dan saya doakan juga nambah sukses lagi bersama team nya sekarang ini. Aamiin," tutupnya.
Unggahan tersebut banjir doa dari warganet di kolom komentarnya, agar Pak Tarno kembali pulih.
"Lekas sembuh Pak Tarno," tulis akun warganet.
"Semoga lekas sehat sembuh... Aamiin," tulis warganet lainnya.
"Pak Tarno lekas sembuh yah Aamiinn," tulis warganet lainnya.
Dapatkan update berita terbaru dan breaking news setiap hari dari Poskota. Ikuti saluran WhatsApp Poskota serta Google News Poskota.