POSKOTA.CO.ID - Link live streaming Timnas Indonesia melawan Australia bisa kamu klik sekarang pukul 19.00 WIB hanya di sini.
Timnas Indonesia menjamu Australia pada matchday kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno sekarang juga.
Saat ini pasukan Shin Tae Yong dilanda kepercayaan diri tinggi usai menahan imbang Arab Saudi 1-1 di kandangnya beberapa waktu lalu.
Sementara di kubu Australia justru sebaliknya, The Socceroos kalah 0-1 atas Bahrain dan bermain dengan 10 pemain saja usai Kusini Yengi mendapat kartu merah.
Jika melihat dari sisi rekor pertemuan, Australia masih memegang jauh dari Indonesia.
Pertemuan terakhir kedua tim pada Piala Asia 2023 lalu, Indonesia habis dicukur dengan skor 4-0 oleh Australia.
Pastinya di laga ini Shin Tae Yong tidak akan tinggal diam usai mendapat amunisi baru di sektor penjaga gawang.
Maarten Paes siap mengawal gawang Indonesia atas gempuran yang dilakukan oleh Australia.
Momen ini tentunya akan ditunggu-tunggu oleh jutaan pasang mata pendukung Timnas Garuda.
Pertandingan ini bisa disaksikan gratis dengan mengklik link yang ada di akhir artikel untuk bisa menontonnya.
Susunan Pemain Indonesia vs Australia
Indonesia (3-4-2-1): Maarten Paes, Rizky Ridho, Jay Idzes, Justin Hubner, Sandy Walsh, Calvin Verdonk, Nathan Tjoe A-On, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick.
Pelatih: Shin Tae-yong.
Australia (4-2-3-1): Mathew Ryan, Aziz Behich, Kye Rowles, Harry Souttar, Alessandro Circati, Aiden O'Neill, Jackson Irvine, Craig Goodwin, Connor Metcalfe, Nestory Irankunda, Mitchell Duke.
Pelatih: Graham Arnold.
5 Pertemuan Terakhir Indonesia vs Australia
- 28/01/24 Australia 4-0 Indonesia
- 03/03/10 Australia 1-0 Indonesia
- 28/01/09 Indonesia 0-0 Australia
- 29/03/05 Australia 3-0 Indonesia
- 14/08/92 Indonesia 0-3 Australia
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Pukul 19.00 WIB
Sekian informasi terkait link live streaming Timnas Indonesia vs Australia yang bisa disaksikan sekarang juga.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp POSKOTA agar tak ketinggalan update berita setiap hari.