POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial cair sejumlah Rp400.000 via KKS BNI dari Bantuan Pangan Non Tunai. Lakukan pengecekkan bansos di sini.
Seperti yang diketahui bantuan sosial dari pemerintah masih disalurkan hingga saat ini.
Salah satu bantuannya adalah Bantuan Pangan Non Tunai yang diberikan kepada masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pangan.
BPNT dihadirkan untuk masyarakat miskin demi membantu memenuhi kebutuhan pangan seperti pembelian sembako.
Keluarga Penerima Manfaat (KPM) setiap tahunnya akan mendapatkan saldo bansos sebesar Rp2.400.000.
Saldo tersebut disalurkan secara bertahap sesuai dengan alokasinya, saat ini penyaluran alokasi Juli-Agustus 2024 terpantau masih berjalan.
Bantuan Pangan Non Tunai memiliki beberapa mekanisme penyaluran aldo dana bansosnya.
Pertama, melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang bekerja sama dengan bank Himbara dan melalui PT Pos Indonesia.
Saat ini terpantau masih ada beberapa KPM yang belum mendapatkan saldo bansos di rekening KKSnya.
Penyaluran untuk periode alokasi Juli-Agustus 2024 akan mencairkan saldo sebesar Rp400.000 untuk KPM yang sudah terdata.
KPM harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk mendapatkan saldo bansos BPNT.