JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Tim Persija Jakarta harus takluk 0-1 dari Bali United FC di stadion Manahan, Solo pada Kami (25/11) lalu saat melakoni laga lanjutan di kompetisi BRI Liga 1 2021-2022.
Pada laga tersebut, gol tunggal dari Ilija Spasojevic menjadi penentu kemenangan Serdadu Tridatu sekaligus melanjutkan tren kemenangan anak asuhan Stefano Cugurra di kompetisi musim ini.
Setelah menanf dari Persija, Pelatih Bali United yang akrab disapa Teco ini pun mengungkapkan kunci kemenangan timnya atas Macan Kemayoran. Penampilan impresif di paruh pertama ternyata menjadi faktor penting hasil positif tersebut.
"Di babak pertama kami bisa bermain bagus dan mengontrol jalannya pertandingan. Kami pun akhirnya bisa mencetak gol dan unggul," ujar Teco, dikutip Poskota,co.id dari halaman resmi liga Indonesia baru.
a
Teco menambahkan bila sebenarnya Persija sempat memberikan perlawanan ketat di paruh kedua, namun ia bersyukur kemenangan akhirnya menjadi milik Bali United.
"Memasuki babak kedua, Persija punya semangat untuk tidak mau kalah, tapi akhirnya kami berhasil mengamankan tiga poin penting,” terangnya.
Dengan hasil tersebut, saat ini Bali United FC kini berada di peringkat 4 pada klasemen sementara dengan 25 poin dengan hasil 7 kali kemenangan, 4 kali seri dan 2 kali kekalahan.
Sementara itu tim Ibukota Persija Jakarta masih bertengger di posisi 9 dengan perolehan 18 poin dengan 4 kali kemenangan, 6 kali seri dan 3 kali kekalahan. (*)