Meski pandemi, PNJ mewisuda 2.053 Mahasiswa Angkatan 2020/2021 Secara Online

Sabtu 23 Okt 2021, 14:00 WIB
Direktur PNJ, Zainal Nur Arifin , mewisuda mahasiswa secara online (ist)

Direktur PNJ, Zainal Nur Arifin , mewisuda mahasiswa secara online (ist)

Sementara itu Pada tahun 2021 ini, 2.212 mahasiswa (29%) mendapatkan beasiswa dari pemerintah maupun swasta. Kemudian memberikan keringanan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) kepada 659 mahasiswa serta membebaskan biaya UKT kepada 394 mahasiswa yang terdampak pandemi Covid-19.

"Semua keberhasilan itu merupakan capaian dan prestasi dari proses panjang pendidikan yang telah dilaksanakan secara on line maupun off line, dan akhirnya dapat mengantarkan lulusan diwisuda hari ini. Upacara wisuda bukanlah akhir perjuangan, melainkan menjadi langkah awal menuju kehidupan masa depan," tambah Zaenal.

Zaenal berpesan, bekal yang didapatkan selama menempuh pendidikan di Politeknik Negeri Jakarta, sangat memadai untuk bekerja atau berwirausaha sesuai dengan bidang masing-masing.

"Jangan lupa harus selalu berdoa, berbakti pada orang tua, serta bersemangat dalam mengabdikan kemampuan Anda, di mana pun nantinya berkarya. Selamat kepada kalian dengan prestasi gemilang; teruslah berkarya dan menjadi bintang," tutupnya. (angga/PKL02) 

Berita Terkait

News Update