Busa putih menyerupai salju menghampar di permukaan air di BKT Weir 3 Marunda, Cilincing, Jakarta Utara. (yono)

Jakarta

BKT Weir 3 Marunda Jakut Dipenuhi 'Salju' Jadi Tontonan Warga

Minggu 25 Jul 2021, 12:10 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Semburan busa putih berbuih menyerupai salju muncul dari aliran air di Weir (Bendungan) 3 Marunda, Banjir Kanal Timur (BKT), Cilincing, Jakarta Utara pada Minggu (25/7/2021) pagi.

Dari pantauan Poskota di lokasi, derasnya aliran di pintu bendungan menimbulkan busa putih pekat yang menghampar di permukaan air hingga jarak puluhan meter.

Puluhan warga di Jalan Inspeksi Kanal Timur, terlihat menikmati fenomena tersebut.

Bahkan dari mereka ada yang membawa serta keluarganya dengan menggelar tikar untuk menyaksikan fenomena 'salju' sekaligus mengisi waktu libur Minggu pagi.

Tampak juga warga yang sedang asyik memancing sambil menyeruput segelas kopi yang dibeli dari pedagang keliling di pinggiran kanal tersebut.

Rahman (58) salah satu warga mengatakan, fenomena 'salju' di Weir 3 Marunda terjadi hampir setiap hari.

"Hampir setiap hari dari pagi sampe sore," kata Rahman saat ditemui di lokasi.

Namun bapak satu anak asal Cilincing tersebut, tak mengetahui pasti penyebab timbulnya busa putih yang menghampar di permukaan air depan Weir 3 Marunda.

Ia mengatakan, datang ke Weir 3 Marunda mengajak serta anak istrinya untuk menikmati Minggu pagi.

"Sama anak, istri datang ke sini, biar gak bosen di rumah, kan nambah imun juga," ujarnya.

Petugas penjaga pintu air Weir 3 Marunda, Karya, mengatakan busa putih selalu timbul selepas hujan deras.

Selepas hujan deras biasanya kondisi air di BKT berubah menjadi butek. 

Sehingga air yang melintas di Weir 3 Marunda menimbulkan busa.

"Dari semalem dari hujan deras itu. Kalau busanya pasti banyak karena dia ada lintasan busanya," ujar Karya.

Dikatakan, busa putih pekat setebal kira-kira 20 cm itu akan hilang dengan sendirinya bila keadaan air sudah mulai bening.

"Nanti ilang lagi, kalau airnya berubah bening dia akan berkurang busanya," pungkasnya. (yono)

Tags:
Limbah BerbusasaljuBanjir Kanal Timur (BKT)CilincingJakut

Reporter

Administrator

Editor