ITALIA- Cristiano Ronaldo membeli mobil termahal di dunia. Harga 11 juta eruro setara Rp 177 miliar. Mobil tersebut hanya satu unit yang ada di jagad raya ini
Nama mobil yang ditebus o Ronaldo Bugatti La Voiture Noire . Mobil itu diproduksi satu unit oleh perusahaan Bugatti demi memperingati 110 tahun berdirinya perusahaan tersebut.
Bagi Ronaldo membeli La Voiture Noire semahal itu memang tidak masalah. Sebab, lima kali jadi pemain terbaik dunia itu memiliki gaji 120 juta euro atau setara 2 triliun rupiah selama empat tahun di Juventus.
Jika dirinci, Ronaldo mendapat gaji 30 juta euro (502 miliar rupiah) pertahun atau 2,5 juta euro (41,8 miliar rupiah) perbulan.
Mobil itu pantas mahal karena bertenaga mesin W16, dengan mencapai kecepatan 416 km per jam. Mobil tersebut adalah interpretasi modern dari Bugatti tipe 57 SC Atlantic yang legendaris.
Sebelumnya, Ronaldo dikenal sebagai pemilik kendaraan-kendaraan mewah lain, seperti Mercedes C Class Sport Coupe, Rolls-Royce Phantom, Ujn Ferrari 599 GTO, Lamborghini Aventador LP700-4, Aston Martin DB9, McLaren MP4 12C, hingga Bentley Continental GTC Speed.(b)
Otomotif Lama
Harga Mobil Ronaldo Rp 177 Miliar Termahal di Dunia
Kamis 23 Mei 2019, 19:22 WIB