INGRGIS - Ambisi wajib menang di depan publik sendiri bakal dilakoni Manchester City saat menjamu Arsenal dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Etihad, Minggu (3/2/2019) pukul 23:30 WIB. Gagal meraih kemenangan hanya akan membuat The Citizens kian tertinggal dari perburuan gelar musim ini. Dengan koleksi 56 poin di tangga tiga klasemen sementara, City sudah tertinggal lima angka dari Liverpool yang akan menyambangi West Ham United, Selasa (5/2/2019) dini hari WIB. Itu artinya, nasib City untuk menjaga peluang meraih gelar musim ini hanya akan ditentukan oleh kemampuan mereka dalam mengatasi Arsenal pada laga nanti. Jika melihat dari segi kemampuan pelatih, kedua tim memiliki level yang tidak terlalu jauh. Apalagi Pep Guardiola yang menjadi nahkoda City sejatinya sudah bukan sosok yanh asing bagi sang arsitek Arsenal, Unai Emery. Keduanya pernah terlibat dalam persaingan di pentas La Liga, antara tahun 2008-2012. Saat itu, Guardiola masih mengarsiteki Barcelona, sementara Valencia menukangi Valencia. Meski belum pernah kalah dalam 11 pwetemuan dengan Emery, Guardiola menilai manajer Arsenal itu adalah pelatih yang hebat. Tidak heran ia juga tidak akan meremehkan Arsenal di bawah asuhan Emery. "Dia (Emery red) adalah pelatih yang selalu siap. Saya tidak pernah berada dalam satu klub dengannya tapi penilaian saya dari luar menyatakan bahwa dia adalah salah satu pelatih yang memiliki kesiapan terbaik. Dia juga memiliki etos kerja yang hebat, dia petarung dan dia hebat, pelatih yang hebat," kata Pep Guardiola seperti sisitat Sky Sports, jelang pertandingan. Dalam laga terakhirnya, City secara mengejutkan kalah di kandang Newcastle dengan skor 1-2. City cukup beruntung, karena Liverpool gagal menang. Namun Guardiola tentu tak mau pasukannya terpeleset lagi untuk kesekian kalinya. Terlebih lagi, lawannya kali ini adalah Arsenal, yang cukup mencemaskan saat main tandang. Arsenal selalu kalah dalam dua laga tandang terakhirnya di Liga Primer. Inkonsistensi yang dialami Arsenal, tidak lepas dari kurangnya sentuhan kreativitas di lini tengah mereka. Melawan City yang solid di semua lini bakal sangat berat bagi Arsenal. Namun bukan berarti mereka akan mengalah begitu saja. Apalagi mereka sangat butuh kemenangan demi menjaga persaingan di zona empat besar. Saat ini Arsenal bercokol di urutan keempat dengan 47 poin. Tim berjuluk Gudang Peluru itu hanya unggul dua angka di atas Manchester United yang bakal menyambangi Leicester City pada laga lainnya di hari yang sama. (junius/yp) Perkiraan pemain Manchester City : Ederson (g); Mendy, Laporte, Stones, Walker; De Bruyne, Fernandinho, Bernardo Silva; Sterling, Aguero, Sane. Manajer: Josep Guardiola. Arsenal : Leno (g); Kolasinac, Monreal, Mustafi, Maitland-Niles; Guendouzi, Xhaka, Torreira; Ramsey; Aubameyang, Lacazette. Manajer: Unai Emery.
Uncategorized
City v Arsenal: Ambisi Menang Tuan Rumah
Minggu 03 Feb 2019, 06:27 WIB